• Friday, 18 October 2024

Video Game Sega Legendaris Shinobi akan Diadaptasi Film

Video Game Sega Legendaris Shinobi akan Diadaptasi Film
Poster gim "Shinobi" di Sega. (Sega Fandom)

SEAToday.com, Jakarta - Penggemar video game Sega, siap-siap! Shinobi, gim yang dirilis pertama kali pada tahun 1987 tersebut akan digarap menjadi film layar lebar. Hal ini terungkap dalam siaran Variety pada Selasa (8/10).

Film adaptasinya akan disutradarai oleh Sam Hargrave. Hargrave sebelumnya menyutradarai film Extraction yang tayang di Netflix.

Ada beberapa produser yang terlibat dalam produksi film adaptasi Shinobi, yaitu Platt dan Adam Siegel melalui Marc Platt Production, Dmitri M. Johnson dari Story Kitchen dan Toru Nakahara dari Sega. 

Sementara, skenario untuk film adaptasi Shinobi ditulis oleh Ken Kobayashi, yang baru-baru ini menjabat sebagai salah satu produser eksekutif untuk proyek "Sunny" milik Apple/A24. Kobayashi juga menulis naskah untuk "Hit Monkey" dari Marvel/Hulu dan "Moonfall" dari Amazon.

Shinobi pertama kali dirilis sebagai gim arcade pada tahun 1987 dan telah berkembang menjadi waralaba dengan 14 sekuel, dengan angka penjualan lebih dari lima juta kopi hingga saat ini.

Gim ini bercerita tentang petualangan seorang ninja bernama Joe Musashi yang melawan organisasi kriminal jahat penculik anak-anak.

Dalam gim ini, ninja harus menuju ke markas Zeed dan membebaskan semua sandera sebelum menghadapi bos di tahap akhir setiap misi. Di awal setiap misi, pemain akan diperlihatkan tujuan mereka, diikuti dengan file yang berisi foto bos musuh dan tampilan peta yang menunjukkan lokasi tahap berikutnya.

Seru banget ya. Nah, seperti apa bentuk adaptasi gim Shinobi ini, SEATizens? Kita tunggu sama-sama, ya!

Penulis: Alif Rifdah Halim

 

Share
Lifestyle Update
The Land of Gods: Bali and the Legendary Kuta Area that Holds Historical Trails

The Land of Gods: Bali and the Legendary Kuta Area that Holds Historical Trails

Top 9 Crackers from Indonesia, Which One is Your Favorite?

Indonesians are very familiar with a variety of crackers. With their crunchy and savory texture, crackers are the perfect complement to any meal.

BTS' Jungkook Becomes First and Longest Running K-Pop Solo Artist...

BTS' Jungkook became the first K-pop solo artist to achieve the longest run on Spotify's weekly global top album chart with his solo album “GOLDEN”.

Free Library in Ho Chi Minh City That Promotes Zero-Waste Lifesty...

In Ho Chi Minh City, the zero-waste lifestyle is implemented in various aspects, and it has become one of the city's highlights.

South Korean Celebrities Who Will Finish Military Service in 2024

In South Korea, every man is required to undergo military service, including celebrities. Well, in 2024 some celebrities will finish their military service

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards on November 19.

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6.

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

PARAMABIRA secured victory setting the record for the highest score ever recorded in the Sing'N'Pray Kobe competition.

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

NewJeans also won the new Top Global K-pop Artist Award. They won over Stray Kids, TOMORROW X TOGETHER, TWICE, and Jimin of BTS.

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia.