• Thursday, 21 November 2024

Ini Alasan Jenazah Liam Payne Baru Dimakamkan Setelah Sebulan Lebih Meninggal

Ini Alasan Jenazah Liam Payne Baru Dimakamkan Setelah Sebulan Lebih Meninggal
Liam Payne, eks personel One Direction meninggal dunia. (dok. Instagram/liampayne)

SEAToday.com, London – Jenazah eks member One Direction Liam Payne akhirnya dimakamkan di London, Inggris pada Rabu (20/11). Pemakaman berlangsung setelah sebulan lebih Liam meninggal dunia setelah terjatuh dari lantai tiga hotel di Argentina pada 16 Oktober 2024 silam.

Lalu kenapa Liam baru dimakamkan sekarang? Ternyata proses penyelidikan polisi di Buenos Aires jadi penyebab jenazah Liam tak juga dibawa ke Inggris untuk dimakamkan. Polisi harus memeriksa toksikologi dan memastikan penyebab kematian Liam secara rinci dan detail.

Hasil autopsi jenazah terungkap Liam meninggal karena trauma ganda yang menyebabkan pendarahan internal pada kepala, dada, perut, dan beberapa anggota tubuh lainnya. Cedera pada kepala Liam paling parah dan memicu kematian eks member One Direction tersebut.

Di dalam tubuh Liam juga mengandung beberapa zat berbahaya seperti crack cocaine dan methamphetamine. Diduga zat itu memicu gangguan mental dan menyebabkan perilaku agresif pada pemakainya.

Dipastikan dalam penyelidikan polisi terungkap bahwa kematian Liam tak ada pengaruh orang lain seperti dibunuh. Namun pihak keluarga harus menjalani proses inquest di Inggris agar bisa memastikan penyebab kematian secara lengkap.

Saat proses penyelidikan polisi sudah selesai maka jenazah Liam sudah bisa dibawa pulang ke Inggris untuk dimakamkan. Proses pemakaman berlangsung di St.Mary’s Church Amersham, London.

Prosesi pemakaman berlangsung cukup haru. Keempat eks member One Direction semua hadir bersama-sama memberikan penghormatan terakhir kepada Liam. Mereka kompak memakai baju serba hitam dan memasang wajah penuh kesedihan. Tak disangka reuni member One Direction malah dilakukan di pemakaman.

Setelah tak lagi bersama One Direction memang Liam akhirnya memutuskan untuk bersolo karier. Liam mulai bekerja sebagai penyanyi sekaligus produser dan bekerja sama dengan sejumlah musisi lain. Ia sempat menulis beberapa lagu salah satunya “I Won’t Break” yang dinyanyikan Cheryl Cole. Hingga Liam sempat mendirikan perusahaan bernama Hampton Music dan menjadi direktur di One Mode Productions Limited.

 

Share
Lifestyle Update
BLACKPINK’s Rosé to Release Highly-Anticipated Single After APT Breakthrough

BLACKPINK’s Rosé to Release Highly-Anticipated Single After APT Breakthrough

Rescheduled! Super Diva Concert to Light Up January 17, 2024

Originally planned for November 2, 2024, the event has been rescheduled to January 17, 2025, with Erwin Gutawa as the music director and Jay Subyakto as the art director.

BABYMONSTER Announces Their First World Tour, HELLO MONSTERS Star...

BABYMONSTER's world tour will kick off in January 2025 in Seoul, South Korea. This opening concert will be the starting point of their grand journey to greet their fans.

National Museum Offers IDR 1,000 Admission on November 10 for Her...

To celebrate the National Heroes Day on Sunday (11/10), the Indonesian Heritage Agency (IHA) is offering free admission for Indonesian veterans and a promo price of IDR 1,000 to visit the National Museum of Indonesia.

The 2nd SEA Today Golf Day Returns On November 9, 2024 With A Fre...

By bringing the "green" back to the golf course, the 2nd SEA TODAY Golf Day promises to offer a tournament with a unique and valuable experience.

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards on November 19.

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6.

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

PARAMABIRA secured victory setting the record for the highest score ever recorded in the Sing'N'Pray Kobe competition.

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

NewJeans also won the new Top Global K-pop Artist Award. They won over Stray Kids, TOMORROW X TOGETHER, TWICE, and Jimin of BTS.

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia.

LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1