• Friday, 29 November 2024

Kamis Misteri: Cerita Mistis Saranjana dan Kota-kota Gaib di Indonesia

Kamis Misteri: Cerita Mistis Saranjana dan Kota-kota Gaib di Indonesia
Ilustrasi - Kota gaib di kawasan Kalimantan yang menyeramkan (Foto: Yayasan IAR Indonesia)

SEAToday.com, Banjar – Ada masyarakat di Indonesia yang mempercayai beberapa kota gaib yang tersebar di berbagai daerah dengan cerita mistisnya. Salah satu kota gaib yang paling terkenal di Indonesia adalah Saranjana. Padahal selain Saranjana masih ada beberapa kota gaib yang lain. Berikut penjelasannya.

1. Saranjana

Saranjana adalah kota gaib yang paling terkenal di Indonesia. Dipercaya kota ini berada dekat Kalimantan Selatan, tepatnya di sebuah pulau terpencil di dekat Kotabaru. Tak sembarang manusia bisa masuk ke Saranjana karena harus didampingi oleh juru kunci yang bernama Pua Leba.

Juru kunci kota gaib ini memiliki tugas yakni menjadi penghubung manusia dengan penghuni Saranjana. Banyak manusia hilang ke Saranjana dan biasanya juru kunci ini melakukan komunikasi dengan penunggu Saranjana untuk dilepaskan.

Manusia sebenarnya bisa masuk ke Saranjana dengan tiga cara yakni tersesat, terpilih dengan tujuan tertentu, hingga masuk karena meminta izin dan ditemani juru kunci. Beberapa sosok gaib yang dipercaya jadi penunggu Saranjana adalah bangsa jin, orang bunian, dan makhluk gaib lainnya

2.Padang 12

Padang 12 berada di Kalimantan Barat. Padang 12 terlihat seperti perkebunan pinus yang cukup luas dengan ukuran 12 km persegi. Menurut cerita yang beredar Padang 12 dihuni oleh sosok gaib yang sering berinteraksi dengan warga sekitar.

Salah satunya Suku Limun yang merupakan penduduk asli di daerah tersebut. Salah satu cerita yang beredar adalah kunyit yang bisa berubah menjadi emas. Kebenarannya masih dipertanyakan sampai sekarang.

3.Niata

Masih di kawasan Kalimantan terdapat kota gaib yang ernama Niata. Kota gaib ini dipercaya dihuni oleh jin wanita yang memiliki paras cantik. Sosok jin di Niata sering melakukan interaksi dengan warga sekitar.

4.Wentira

Beralih ke kawasan Sulawesi Tengah terdapat kota Wentira yang juga dipercaya merupakan kota gaib. Kota ini di dalamnya berisikan peradaban modern dengan rumah megah dan gedung bertingkat. Padahal Wentira terlihat sebagai hutan belantara di antara kota Palu dan Kabupaten Moutong.

Untuk orang yang ingin mencoba masuk ke Wentira memiliki beberapa syarat termasuk harus masuk ke gerbang gaib yang ada di area kebon kopi, Donggala.

5.Alas Bonggan

Di Jawa Tengah tepatnya di Blora ada daerah yang cukup angker yakni Alas Bonggan. Ini adalah hutan lebat yang konon merupakan pemukiman banyak sosok gaib. Beberapa orang sering nyasar dan masuk ke dimensi lain, termasuk kendaraan yang tersesat.

Salah satu cerita yang ramai dibahas adalah kisah penyedia hiburan video yang mengaku disewa oleh warga di Alas Bonggan, padahal tidak ada satu pun manusia yang tinggal di dalam Alas Bonggan. uga ada cerita kelompok seniman yang menghibur warga di dalam hutan, hingga cerita polisi yang masuk ke dalam hutan dan tersesat sampai kuburan.

 

Share
Lifestyle Update
Five Places to Hunt for Authentic Indonesian Souvenirs

Five Places to Hunt for Authentic Indonesian Souvenirs

The National Museum Exhibits 200 Keris Collections, Celebrating 1...

The event is part of the 19th anniversary of the designation of the Indonesian Keris as a World Cultural Masterpiece by UNESCO, which was announced on November 25, 2005 and then inscribed in UNESCO's Representative List...

Culture Ministry Supports Initiative to Open 17 New Cinemas for...

Minister of Culture Fadli Zon has supported for the launch of 51 new cinemas under the name Sam's Studio, set to begin operations on December 5.

Plataran Komodo Indonesia Named 'Best for Romance' at 2025 Condé...

Plataran Komodo is the only resort in Indonesia to win the award, beating out countries with the best hospitality industries in the world, such as the Maldives, Thailand, Australia, and Japan.

Top 10 Beaches You Can’t Miss in 2024, Indonesia’s Pink Beach Inc...

Indonesia's Pink Beach, also known as Tangsi Beach, has secured the seventh spot on this list. Its striking pink sand makes it a visually stunning destination and a popular spot for photography.

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards on November 19.

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6.

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

PARAMABIRA secured victory setting the record for the highest score ever recorded in the Sing'N'Pray Kobe competition.

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

NewJeans also won the new Top Global K-pop Artist Award. They won over Stray Kids, TOMORROW X TOGETHER, TWICE, and Jimin of BTS.

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia.