5 Wisata Museum di Jogja, dari Seni hingga Edukasi

5 Wisata Museum di Jogja, dari Seni hingga Edukasi
Museum Ullen Sentalu. (dok: Instagram/@ullensentalu)

SEAToday.com, Jakarta - Jogja yang dikenal sebagai Kota Pelajar memiliki sejumlah destinasi wisata yang bisa dikunjungi, termasuk museum.

Jogja tidak hanya menghadirkan destinasi wisata alam, tetapi juga wisata edukasi yang tidak kalah menarik. Wisata museum di Jogja bisa ditemukan di berbagai lokasi.

Selain menyenangkan karena bisa merasakan suasana berbeda, berwisata di museum juga dapat menambah pengetahuan.

Berikut merupakan rekomendasi wisata museum di Jogja yang bisa menjadi pilihan wisata untuk dikunjungi.

1. Museum Ullen Sentalu

Museum ini menghadirkan suasana yang sejuk, asri, dan penuh dengan keindahan alam. Pengunjung akan mendapatkan suasana museum yang berbeda dari museum pada umumnya, karena dimanjakan dengan arsitektur bangunan dan interior yang unik, dipadu juga dengan suasana alamnya yang rindang.

Museum Ullen Sentalu memamerkan kebudayaan Jawa, khususnya tentang keluarga keraton dipamerkan di sini.

Terdapat dokumentasi dari evolusi budaya Jawa sejak Mataram Kuno, Medang, Kediri, Singasari, Majapahit, Demak, Pajang, juga Mataram beserta empat cabangnya, yakni Keraton Surakarta, Jogja, Mangkunegaran, dan Pakualaman.

Museum ini menyimpan koleksinya di dalam rumah-rumah kecil dari batu. Jalan menuju rumah-rumah kecil tersebut dibuat seperti labirin.

Namun, di museum ini pengunjung tidak diizinkan mengambil gambar di area museum kecuali di tempat yang telah ditentukan.

Museum ini berada di lereng Gunung Merapi, dan berada di atas hutan pegunungan, tepatnya di Jl. Boyong No. Km 25, Kaliurang, Hargobinangun, Kec. Pakem.

Museum Ullen Sentalu buka Selasa-Minggu mulai pukul 08.30-16.00 WIB, dengan tur terakhir maksimal pukul 15.15 WIB.

2. Museum Benteng Vredeburg

Benteng Vredeburg merupakan salah satu bangunan peninggalan masa kolonial yang menjadi saksi peristiwa-peristiwa sejarah yang terjadi di kota Yogyakarta.

Nama tempat ini semula adalah benteng Rustenburgh, yang kemudian berubah menjadi benteng Vredeburg yang artinya “perdamaian”.

Saat ini museum Benteng Vredeburg berisi berbagai diorama dan benda bersejarah yang menjelaskan perjuangan rakyat Yogyakarta dalam memperjuangkan kemerdekaan.

Museum ini terletak di Jl. Margo Mulyo No.6, Ngupasan, Kec. Gondomanan, Kota Yogyakarta, dan buka setiap Senin-Minggu pukul 08.00-15.00 WIB.

3. Museum Batik

Museum Batik Yogyakarta didirikan oleh Hadi Nugroho yang melihat perkembangan batik modern yang menggilas kaidah seni dalam batik tradisional.

Di dalam museum ini terdapat berbagai koleksi dari lebih 1.200 jenis kain dan motif batik dari seluruh Indonesia dengan alat-alat pendukung proses pembuatan baik seperti wajan, anglo, canting, dan lainnya.

Koleksi unggul di museum ini yakni berbagai kain batik dari abad 18 hingga awal abad 19 yang berupa kain panjang dan sarung.

Selain itu tersedia aktivitas pelatihan membatik bagi pengunjung dengan berbagai pilihan paket dan tarif.

Museum Batik terletak di Jl. Dr. Sutomo 13A Jogja dan buka setiap hari mulai pukul 09.00-15.00 WIB.

4. Museum Affandi

Bagi para pecinta seni lukis, wajib mengunjungi salah satu museum seni Affandi yang berlokasi di Yogyakarta ini. Museum Affandi merupakan museum yang menampilkan koleksi lukisan pelukis maestro Indonesia, Affandi.

Dalam galeri museum ini, pengunjung dapat melihat kurang lebih 300 lukisan karya Affandi dan beberapa lukisan pelukis terkenal Indonesia.

Selain karya lukisannya, museum ini juga memamerkan peninggalan lain seperti mobil yang digunakan semasa hidupnya, dan juga karya lain dari teman-teman seprofesi dan keluarganya.

Tidak hanya itu, terdapat juga sanggar yang bisa ditemukan di lingkungan museum. Museum ini terletak di Jl. Laksda Adisucipto 167, Jogja.

5. Museum Sonobudoyo

Museum Sonobudoyo merupakan museum berisi tentang kebudayaan Jawa terlengkap dengan lebih dari 23.600 benda seni dan sejarah.

Museum Sonobudoyo adalah salah satu museum di Jogja yang memiliki banyak pengunjung. Museum ini juga merupakan museum kebudayaan Jawa terlengkap kedua setelah Museum Nasional di Jakarta.

Museum ini menyajikan beragam benda-benda dari zaman dulu seperti arca, keramik, gerabah, senjata tradisional, keris, dan artefak lain.

Museum ini sendiri berada di dua lokasi, yakni Jalan Trikora dan di Alun-alun Utara Keraton Jogja. Di Museum Sonobudoyo Alun-Alun Utara, pengunjung dapat melihat pertunjukan wayang kulit singkat yang menarik pada malam harinya.

Museum Sonobudoyo buka setiap Senin-Sabtu pukul 08.00-16.00 WIB.