• Sunday, 19 May 2024

Karpet Merah Met Gala 2024 Bertabur Nuansa Bunga, dari Gigi Hadid hingga Zendaya

Karpet Merah Met Gala 2024 Bertabur Nuansa Bunga, dari Gigi Hadid hingga Zendaya
Gigi Hadid di karpet merah Met Gala 2024. (Screenshot YouTube/Vogue)

SEAToday.com, New York City-Para pesohor dunia melenggang di atas karpet merah untuk menghadiri agenda bergengsi di dunia mode, Met Gala. Aktor, musisi, dan tokoh bisnis termasuk di antara tamu yang tampil memukau dalam acara penggalangan dana Metropolitan Museum of Art di New York City, Amerika Serikat, Senin, 6 Mei 2024 waktu setempat. 

Met Gala 2024 terinspirasi dari "The Garden of Time", sebuah cerita pendek karya penulis fiksi ilmiah New Wave asal Inggris, JG Ballard. Tema tahun ini dipilih untuk melengkapi pameran Costume Institute yang akan datang, Sleeping Beauties: Reawakening Fashion.

Dilansir dari BBC, beberapa bintang merespons tema dengan mengambil inspirasi dari floral, kelopak dan dedaunan. Sementara yang lain bermain-main dengan tema cerpen tentang waktu dan sejarah.

Salah satunya, supermodel Gigi Hadid yang sudah tidak asing lagi dengan Met Gala. Tahun ini, ia mengenakan gaun Thom Browne berwarna putih yang tampak flowing, dengan pola mawar kuning yang menarik perhatian.

Selain itu, aktris Zendaya merupakan salah satu co-chair Met Gala tahun ini. Aktris yang baru-baru ini membintangi Dune 2 dan Challengers ini mengenakan kreasi John Galliano yang didasarkan pada gaun Dior 1999, Zendaya tampil memukau dengan gaun biru dan hijau zamrud, dengan hiasan yang terlihat seperti terinspirasi dari pohon buah.

Sekitar dua jam setelah ia pertama kali berjalan di atas karpet merah, ia kembali untuk memberikan penampilan kedua, dengan riasan wajah baru, gaun baru, dan suasana yang benar-benar baru.

Zendaya menutup malam itu dengan mengenakan gaun hitam rancangan pada 1996 dari era John Galliano di Givenchy, yang dipasangkan dengan buket bunga di kepalanya.

Rapper Niki Minaj berbalut gaun mini Marni berwarna kuning dihiasi dengan bunga-bunga logam 3D dalam berbagai bentuk dan ukuran. Penampilannya dilengkapi dengan gaya rambut bob dengan kuncir kuda melengkung.

Share
Lifestyle Update
BTS' Jungkook Becomes First and Longest Running K-Pop Solo Artist to Top Spotify Global Chart

BTS' Jungkook Becomes First and Longest Running K-Pop Solo Artist to Top Spotify Global Chart

Free Library in Ho Chi Minh City That Promotes Zero-Waste Lifesty...

In Ho Chi Minh City, the zero-waste lifestyle is implemented in various aspects, and it has become one of the city's highlights.

South Korean Celebrities Who Will Finish Military Service in 2024

In South Korea, every man is required to undergo military service, including celebrities. Well, in 2024 some celebrities will finish their military service

The Rose Kicks Off Their Asia Tour in Jakarta

The Rose started their "Dawn to Dusk" tour in Jakarta, Indonesia, on January 20th, before making stops in Manila, Mumbai, Kuala Lumpur, and Seoul.

Turkiye's Hagia Sophia Charges IDR425 Thousand Entry Fee for Fore...

One of Turkey’s iconic historical buildings, Hagia Sophia, is a must-see when traveling to Istanbul.

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards on November 19.

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6.

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

PARAMABIRA secured victory setting the record for the highest score ever recorded in the Sing'N'Pray Kobe competition.

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

NewJeans also won the new Top Global K-pop Artist Award. They won over Stray Kids, TOMORROW X TOGETHER, TWICE, and Jimin of BTS.

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia.

Infographic