• Saturday, 04 May 2024

Titik Kumpul Fest 2024, Perayaan Karya Seni Lokal dan Musik yang Wajib Didatangi

Author: Andree Nizar
April 23, 2024
Titik Kumpul Fest 2024, Perayaan Karya Seni Lokal dan Musik yang Wajib Didatangi
Titik Kumpul Fest 2024 adalah festival musik multi-genre yang sangat menekankan promosi dan perayaan para pencipta seni lokal serta musik di Indonesia. (Foto: Instagram Titik Kumpul Fest 2024)

SEAToday.com, Jakarta- Satu lagi festival musik yang wajib kamu datangi dalam waktu dekat ini adalah Titik Kumpul Festival. Sebuah festival musik multi-genre yang sangat menekankan promosi dan perayaan para pencipta seni lokal serta musik di Indonesia. Festival ini juga memupuk rasa persatuan dan kebanggaan di antara para pengunjung, dimana individu-individuberkumpul untuk merasakan interaksi dan momen-momen istimewa dengan merayakan keanekaragaman budaya Indonesia.

Nama "Titik Kumpul" mencerminkan gagasan orang-orang berkumpul pada satu titik, menyatukan ranah musik, budaya, dan masyarakat Indonesia. Untuk pertama kalinya diselenggarakan di tahun 2024, Titik Kumpul Festival akan berlangsung pada tanggal 27 dan 28 April di Stadion Madya Belakang Gelora Bung Karno Sports Complex, Jakarta, Indonesia.

Adapun rangkaian program festival yang disajikan dalam Titik Kumpul Festival berupa penampilan musik, stan kuliner, instalasi dan aktivasi khas Nusantara. Barisan penampil Titik Kumpul Festival di antaranya, After Nourway, Barasuara, Biru Baru, D’Masiv, Feby Putri,
Mahalini, Nadhif Basalamah, Nadin Amizah, Opick, Project Pop, Rafi Sudirman, Reality Club, Rossa, Skastra, The Changcuters, Fadil Jaidi, Aidil Saputra, dan Riri Moeya.

Titik Kumpul Festival akan menjadi saksi penampilan spesial dari Parade Hujan, kolaborasi antara Maliq & D’essentials dan Rahmania Astrini, Feel Koplo dan Kuburan, serta tribute to Glenn Fredly live by The Bakuucakar featuring Trio Lestari. Acara ini juga memiliki pertunjukan kejutan dengan konsep Closing Ceremony yang akan dibawakan oleh tim Jakarta Movin. Merupakan musik festival dengan konsep Nusantara yang pertama di Jakarta, Titik Kumpul Festival mengajak para pengunjung untuk datang berkain di festival, baik untuk penonton, penampil, maupun penyelenggara.

Titik Kumpul Festival resmi bekerjasama dengan SwaraGembira, Pasar Wastra, dan Remaja Nusantara dalam mendukung konsep berkain difestival.

Tiket masuk Titik Kumpul Festival tersedia dalam dua kategori, Early Entry dan General Entry, dan dua pilihan hari, Daily Pass dan 2-Days Pass. Pembelian tiket dapat dilakukan melalui YesPlis.

Informasi tambahan lainnya dapat dikunjungi di Instagram @titikumpulfest serta informasi dari rekanan media yang bekerjasama.

Share
Lifestyle Update
BTS' Jungkook Becomes First and Longest Running K-Pop Solo Artist to Top Spotify Global Chart

BTS' Jungkook Becomes First and Longest Running K-Pop Solo Artist to Top Spotify Global Chart

BTS' Jungkook Becomes First and Longest Running K-Pop Solo Artist...

SEAToday.com, Seoul -BTS' Jungkook became the first K-pop solo artist to achieve the longest run on Spotify's weekly global top album chart with his solo album “GOLDEN”. Jungkook's first s...

Free Library in Ho Chi Minh City That Promotes Zero-Waste Lifesty...

SEAToday.com, Ho Chi Minh-As a country, Vietnam generates 15 million tons of waste per year, with a significant contribution from its two largest cities, Ho Chi Minh City and Hanoi. To solve the waste...

South Korean Celebrities Who Will Finish Military Service in 2024

SEAToday.com, Seoul-In South Korea, every man is required to undergo military service at the latest at the age of 28, including celebrities. Well, in 2024 some celebrities will finish their military s...

The Rose Kicks Off Their Asia Tour in Jakarta

SEATOday.com, Jakarta-The South Korean indie rock band, The Rose started their "Dawn to Dusk" tour in Jakarta, Indonesia, on January 20th, before making stops in Manila, Mumbai, Kuala Lumpu...

Turkiye's Hagia Sophia Charges IDR425 Thousand Entry Fee for Fore...

SEAToday.com, Istanbul - One of Turkey’s iconic historical buildings, Hagia Sophia, is a must-see when traveling to Istanbul. However, as of January 15, foreign tourists are charged 25...

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

SEAToday.com, Jakarta-South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards (BBMA) on November 19. The news was confirmed through BBMA's Instagram account on Wednesday (11/8...

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

SEAToday.com, Jakarta-The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6. Based on information from event organizers, NICE Entertainment, tickets fo...

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

SEAToday.com, Kobe-After an exquisite hiatus of seven years, PARAMABIRA (Paduan Suara Mahasiswa Bina Nusantara) made a triumphant return to grace the international choir stage: This time, at the 3rd S...

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

SEAToday.com, Seoul-With just a year since the formal debut, NewJeans has made waves across the K-pop industry, social media and on the global charts. And on Sunday (19/11), Danielle, Haerin, Hye...

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

SEAToday.com, Jakarta - K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia Arena, Senayan, on January 13&nda...

Infographic