• Monday, 23 December 2024

Bakal Manggung di Pestapora 2024, Ini 5 Lagu Karya SBY

Bakal Manggung di Pestapora 2024, Ini 5 Lagu Karya SBY
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menjadi salah satu pengisi acara festival musik Pestapora 2024 (Foto: Instagram @sb.yudhoyono)

 SEAToday.com, Jakarta – Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan tampil di festival musik Pestapora 2024 yang akan berlangsung pada tanggal 20-22 September 2024. Kehadiran SBY tentu membuat banyak netizen terkejut karena untuk kali pertama seorang mantan presiden meramaikan festival musik.

Menurut Rizky Aulia atau yang akrab disapa Ucup selaku Founder Boss Creator yang menyelenggarakan event tersebut, pihaknya sama sekali tak terpikirkan untuk mengundang presiden ke-6 Indonesia tampil di Pestapora 2024.

Ternyata saat mengirim surat kepada SBY, ayah Agus Harimurti Yudhoyono itu langsung memberikan balasan dan bersedia tampil. SBY akan datang untuk menyanyi di depan ribuan pencinta musik tanah air yang sudah merindukan sosok yang memang diketahui sangat gemar menyanyi dan menulis lagu.

Menurut jadwal SBY akan tampil di hari pertama Pestapora 2024. Selama menjadi presiden pun SBY cukup produktif dalam berkarya. Sejak tahun 2007 SBY sudah merilis beberapa album seperti Rinduku Padamu, Evolusi, Ku Yakin Sampai di Sana, dan Harmoni. Berikut beberapa lagu karya SBY yang kemungkinan akan dinyanyikan di Pestapora 2024 nanti.

1.Malam Sunyi di Cipaganti

Lagu ini mengisahkan tentang kenangannya dengan sosok mendiang istri Ani Yudhoyono. SBY dan Ani sempat tinggal di daerah Cipaganti, Bandung ketika masih berdinas sebagai anggota TNI. Lagu ini pernah dibawakan musisi Lala Karmela di peluncuran buku SBY tahun 2014 lalu.

2.Ku Yakin Sampai di Sana

Lagu ciptaan SBY ini dibawakan oleh penyanyi Rio Febrian tahun 2010 lalu. Lirik lagu ini mengisahkan perjuangan seseorang untuk bisa mencapat impian yang ingin dicapai. Walaupun banyak halangan namun percayalah kita akan sampai ke tujuan yang diinginkan.

3.Kembali

Penyanyi Afgan pernah membawakan lagu ini. Lagu kembali menceritakan kisah seorang pria yang ingin kembali kepada pasangan yang sudah meninggalkannya. Ternyata lagu ini cukup relate dengan banyak pengalaman orang yang ingin mengajak sang mantan kembali.

4.Jiwaku Terang di Malam Itu

Sebagai pencipta lagu SBY menyempatkan menulis lirik lagu dalam kondisi apa pun. Termasuk dalam perjalanan pulang setelah menghadiri KTT APEC di Peru tahun 2007 lalu. Lagu tersebut pernah dibawakan Vidi Aldiano dan dinyanyikan kembali di acara makan malam HUT ke-64 RI tahun 2009.

5.Berkelana ke Ujung Dunia

Lagu ini diciptakan SBY tahun 2013 dan pernah dinyanyikan Agnez Mo.  Menceritakan tentang seorang yang semangat saat berpetualang mengunjungi banyak tempat sampai ke ujung dunia.

Tentu banyak yang menantikan aksi SBY di Pestapora 2024 mendatang. Selain SBY banyak musisi Indonesia yang dipastikan akan tampil seperti Tulus, The Sigit, Ebiet G Ade, Teddy Adhitya, Soulvibe, Seringai, Pure Saturday, Superman Is Dead, dan banyak lagi.

 

Share
Lifestyle Update
Indonesia Welcomes Back 828 Artifacts from the Netherlands

Indonesia Welcomes Back 828 Artifacts from the Netherlands

Five Places to Hunt for Authentic Indonesian Souvenirs

Check out these recommended places to hunt for authentic souvenirs in Indonesia, as quoted from the Ministry of Tourism and Creative Economy website!

The National Museum Exhibits 200 Keris Collections, Celebrating 1...

The event is part of the 19th anniversary of the designation of the Indonesian Keris as a World Cultural Masterpiece by UNESCO, which was announced on November 25, 2005 and then inscribed in UNESCO's Representative List...

Culture Ministry Supports Initiative to Open 17 New Cinemas for...

Minister of Culture Fadli Zon has supported for the launch of 51 new cinemas under the name Sam's Studio, set to begin operations on December 5.

Plataran Komodo Indonesia Named 'Best for Romance' at 2025 Condé...

Plataran Komodo is the only resort in Indonesia to win the award, beating out countries with the best hospitality industries in the world, such as the Maldives, Thailand, Australia, and Japan.

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards on November 19.

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6.

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

PARAMABIRA secured victory setting the record for the highest score ever recorded in the Sing'N'Pray Kobe competition.

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

NewJeans also won the new Top Global K-pop Artist Award. They won over Stray Kids, TOMORROW X TOGETHER, TWICE, and Jimin of BTS.

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia.

Wonderful Indonesia
Mount Rinjani to Implement Zero Waste Policy Starting April 2025

Mount Rinjani to Implement Zero Waste Policy Starting April 2025

Plataran Komodo Indonesia Named 'Best for Romance' at 2025 Condé...

Plataran Komodo is the only resort in Indonesia to win the award, beating out countries with the best hospitality industries in the world, such as the Maldives, Thailand, Australia, and Japan.

Top 10 Beaches You Can’t Miss in 2024, Indonesia’s Pink Beach Inc...

Indonesia's Pink Beach, also known as Tangsi Beach, has secured the seventh spot on this list. Its striking pink sand makes it a visually stunning destination and a popular spot for photography.

Nusantara Becomes Tourist Hotspot, Attracting 5,000 Daily Visitor...

The Nusantara Capital Authority (OIKN) has reported that the Nusantara Capital City in East Kalimantan is currently attracting up to 5,000 visitors daily.

National Museum Offers IDR 1,000 Admission on November 10 for Her...

To celebrate the National Heroes Day on Sunday (11/10), the Indonesian Heritage Agency (IHA) is offering free admission for Indonesian veterans and a promo price of IDR 1,000 to visit the National Museum of Indonesia.