• Friday, 22 November 2024

Jalani Peran di Lingkungan Tentara, Junior Robets: Aku Salut sama Mereka

Jalani Peran di Lingkungan Tentara, Junior Robets: Aku Salut sama Mereka
Pemain film "Anak Kolong" saat berpose di red carpet Gala Premier "Anak Kolong" di Metropole XXI, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (1/11/2024). (dok: SEAToday.com/Maria Bella)

SEAToday.com, Jakarta - Aktor Junior Roberts menuturkan bahwa dirinya salut dengan kehidupan seorang tentara ketika ia menjalani peran di film "Anak Kolong".

Melakoni peran sebagai Arya, ia harus menjalani kehidupan sebagai anak tentara sekaligus memikul harapan sang ayah agar anaknya juga harus menjadi seorang abdi negara.

Diakuinya bahwa film ini cukup susah untuk ia mainkan. Ini karena banyak lapisan emosi yang harus ia tampilkan.

"Film ini cukup susah untuk aku mainin karena banyak banget lapisan emosinya. Nangis gak sekali tapi berkali-kali. Tapi aku berusaha agar emosinya berbeda ketika dilakukan," ujar Junior Roberts di Metropole XXI, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (1/11/2024).

Ia bahkan sampai dibantu oleh sang sutradara, Sony Gaukasak, agar bisa mengeluarkan tangisan yang tidak sama.

"Aku dibantu pak Sony gimana supaya nangisnya gak sama. Aku sampai harus dengerin musik supaya bisa nangis," katanya.

Tidak hanya itu, saat proses syuting film Anak Kolong pun ia mengaku kesulitan ketika syuting memakai baju tentara.

Ia mengakui bahwa selama menggunakan seragam tersebut rasanya cukup panas. Junior pun merasa kagum dengan para anggota tentara yang bisa tahan mengenakan seragam tersebut.

"Jadi tentara itu harus tough, baju mereka panas banget. Aku salut sih sama mereka," ungkap Junior.

"Untuk mengeluarkan emosi aja susah karena kegerahan pakai baju tentara itu, sulit banget," lanjutnya.

Di film ini juga Junior Roberts berada akting dengan sang adik, William Roberts. Melalui film ini, Junior mengatakan penonton akan bisa melihat gambaran cinta yang tulus itu seperti apa.

Film Anak Kolong bercerita tentang kehidupan "anak kolong" istilah yang digunakan untuk anak tentara yang tinggal di kompleks atau asrama TNI.

Arya (Junior Roberts) harus tumbuh dengan harapan sang ayah agar dirinya menjadi tentara. Harapan itulah yang membuat Arya mendapat didikan keras sehingga ia menjadi pemberontak. Namun, dibalik sifat pemberontaknya itu, hatinya menjadi lembut ketika bertemu Amira (Aisyah Aqila).

Film Anak Kolong dibintangi oleh sejumlah nama seperti Junior Roberts, Aisyah Aqilah, Junior Blanco, Rizky Hanggono, Bonny Putra, William Roberts, hingga Joe P Project.

Anak Kolong akan mulai tayang serentak di seluruh bioskop Tanah Air pada 7 Oktober 2024.

Share
Lifestyle Update
BLACKPINK’s Rosé to Release Highly-Anticipated Single After APT Breakthrough

BLACKPINK’s Rosé to Release Highly-Anticipated Single After APT Breakthrough

Rescheduled! Super Diva Concert to Light Up January 17, 2024

Originally planned for November 2, 2024, the event has been rescheduled to January 17, 2025, with Erwin Gutawa as the music director and Jay Subyakto as the art director.

BABYMONSTER Announces Their First World Tour, HELLO MONSTERS Star...

BABYMONSTER's world tour will kick off in January 2025 in Seoul, South Korea. This opening concert will be the starting point of their grand journey to greet their fans.

National Museum Offers IDR 1,000 Admission on November 10 for Her...

To celebrate the National Heroes Day on Sunday (11/10), the Indonesian Heritage Agency (IHA) is offering free admission for Indonesian veterans and a promo price of IDR 1,000 to visit the National Museum of Indonesia.

The 2nd SEA Today Golf Day Returns On November 9, 2024 With A Fre...

By bringing the "green" back to the golf course, the 2nd SEA TODAY Golf Day promises to offer a tournament with a unique and valuable experience.

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards on November 19.

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6.

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

PARAMABIRA secured victory setting the record for the highest score ever recorded in the Sing'N'Pray Kobe competition.

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

NewJeans also won the new Top Global K-pop Artist Award. They won over Stray Kids, TOMORROW X TOGETHER, TWICE, and Jimin of BTS.

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia.

LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1