• Wednesday, 25 December 2024

Simak 4 Tips agar Tetap Nyaman Naik Whoosh di Musim Hujan

Simak 4 Tips agar Tetap Nyaman Naik Whoosh di Musim Hujan
Jumlah penumpang kereta cepat Whoosh mencapai 85 ribu selama liburan Idul Adha (Foto:KCIC)

SEAToday.com, Jakarta - Memasuki musim hujan, KCIC mengimbau para penumpang Whoosh untuk tetap memerhatikan keselamatan saat berada di stasun dan kereta. General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa mengatakan bahwa KCIC selalu berkomitmen untuk memberikan layanan yang aman dan nyaman bagi seluruh pengguna Whoosh, terutama saat musim hujan.

"Tips ini kami sampaikan untuk membantu penumpang merencanakan perjalanan mereka dengan lebih nyaman dan aman," kata Eva dikutip dari laman KCIC.

Seluruh jalur dan kereta telah dilengkapi dengan sistem pemantauan berteknologi tinggi untuk memastikan keselamatan perjalanan tetap yang utama meski dalam kondisi cuaca yang kurang baik.

Beragam sistem modern tersebut, yang meliputi sensor deteksi ancaman hujan setiap 20 km, sensor pengukur arah kecepatan angin, sensor pendeteksi benda asing, lightning protection sistem serta 1.390 CCTV di sepanjang jalur dan stasiun. Berbagai sistem keamanan tersebut akan mengirim data dan informasi terkait potensi gangguan ke pusat kendali.

Apabila curah hujan yang terdeteksi berpotensi menimbulkan ancaman, maka tindakan mitigasi pun dapat segera dilakukan salah satunya melalui menurunkan kecepatan maksimal perjalanan. Jika ada pergerakan benda asing atau hal lain yang membahayakan keselamatan di jalur, Whoosh akan berhenti untuk mengamankan keselamatan perjalanan.

"Keselamatan penumpang adalah prioritas utama kami, selain pemantauan menggunakan perangkat berteknologi canggih, KCIC juga tetap menyiagakan petugas untuk pengamatan langsung di lapangan untuk terus menjaga keamanan sarana dan prasarana Whoosh dari berbagai potensi gangguan dan dapat menghadirkan layanan Whoosh yang aman, nyaman, dan selamat," tutup Eva.

Simak empat tips agar tetap nyaman naik Whoosh kala musim hujan berikut ini:

1. Datang lebih awal ke stasiun

Kondisi hujan dapat menyebabkan kemacetan di sekitar stasiun. Penumpang disarankan untuk tiba lebih awal agar tetap memiliki waktu yang cukup untuk melalui pemeriksaan tiket dan menuju ke area keberangkatan tanpa tergesa-gesa.

Gate menuju peron akan ditutup 5 menit sebelum jadwal keberangkatan. Penumpang disarankan tiba setidaknya 30 menit sebelum jadwal keberangkatan.

2. Gunakan transportasi terintegrasi yang terkoneksi langsung

Penumpang disarankan menggunakan layanan transportasi terintegrasi untuk menuju stasiun Whoosh, seperti LRT Jabodebek, KA Feeder, maupun moda lainnya yang telah terkoneksi langsung ke stasiun Whoosh.

Dengan memanfaatkan moda yang terhubung ini, penumpang tidak perlu khawatir terpapar hujan dan lebih nyaman saat berpindah moda karena jalur dari transportasi tersebut ke stasiun Whoosh sudah terkoneksi secara fisik.

3. Tetap waspada saat di area stasiun

Saat berjalan di area bagian luar stasiun atau di dekat tangga, jangan berlari serta perhatikan langkah kaki agar tidak terpeleset. KCIC telah memastikan stasiun dilengkapi dengan peralatan kebersihan dan sistem drainase yang baik untuk mengurangi genangan air, namun kewaspadaan tetap penting.

4. Gunakan pakaian hangat dan membawa payung

Musim hujan membawa suhu yang lebih dingin, terutama di area stasiun. Pastikan mengenakan pakaian hangat dan membawa payung atau jas hujan.

Untuk kenyamanan, penumpang bisa menyimpan payung di area bagasi yang tersedia pada setiap sambungan kereta.

Share
Lifestyle Update
Do You Know How Cat Meows in Southeast Asia? Check This Out!

Do You Know How Cat Meows in Southeast Asia? Check This Out!

Indonesia Welcomes Back 828 Artifacts from the Netherlands

The Ministry of Culture (Kemenbud) officially received 828 repatriated Indonesian artifacts from the Ambassador of the Kingdom of the Netherlands to the Republic of Indonesia, H.E. Marc Gerritsen, during a ceremony at th...

Five Places to Hunt for Authentic Indonesian Souvenirs

Check out these recommended places to hunt for authentic souvenirs in Indonesia, as quoted from the Ministry of Tourism and Creative Economy website!

The National Museum Exhibits 200 Keris Collections, Celebrating 1...

The event is part of the 19th anniversary of the designation of the Indonesian Keris as a World Cultural Masterpiece by UNESCO, which was announced on November 25, 2005 and then inscribed in UNESCO's Representative List...

Culture Ministry Supports Initiative to Open 17 New Cinemas for...

Minister of Culture Fadli Zon has supported for the launch of 51 new cinemas under the name Sam's Studio, set to begin operations on December 5.

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards on November 19.

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6.

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

PARAMABIRA secured victory setting the record for the highest score ever recorded in the Sing'N'Pray Kobe competition.

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

NewJeans also won the new Top Global K-pop Artist Award. They won over Stray Kids, TOMORROW X TOGETHER, TWICE, and Jimin of BTS.

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia.

Wonderful Indonesia
Mount Rinjani to Implement Zero Waste Policy Starting April 2025

Mount Rinjani to Implement Zero Waste Policy Starting April 2025

Plataran Komodo Indonesia Named 'Best for Romance' at 2025 Condé...

Plataran Komodo is the only resort in Indonesia to win the award, beating out countries with the best hospitality industries in the world, such as the Maldives, Thailand, Australia, and Japan.

Top 10 Beaches You Can’t Miss in 2024, Indonesia’s Pink Beach Inc...

Indonesia's Pink Beach, also known as Tangsi Beach, has secured the seventh spot on this list. Its striking pink sand makes it a visually stunning destination and a popular spot for photography.

Nusantara Becomes Tourist Hotspot, Attracting 5,000 Daily Visitor...

The Nusantara Capital Authority (OIKN) has reported that the Nusantara Capital City in East Kalimantan is currently attracting up to 5,000 visitors daily.

National Museum Offers IDR 1,000 Admission on November 10 for Her...

To celebrate the National Heroes Day on Sunday (11/10), the Indonesian Heritage Agency (IHA) is offering free admission for Indonesian veterans and a promo price of IDR 1,000 to visit the National Museum of Indonesia.