• Friday, 15 November 2024

Apa itu Clean Eating? Pola Makan yang Dilakukan Artis Prilly Latuconsina untuk Turunkan Berat Badan

Apa itu Clean Eating? Pola Makan yang Dilakukan Artis Prilly Latuconsina untuk Turunkan Berat Badan
Prilly Latuconsina menjalani pola makan clean eating untuk menurunkan berat badan (Foto: Instagram @prillylatuconsina96)

SEAToday.com, Jakarta – Artis Prilly Latuconsina sukses menurunkan berat badan hingga 12 kilogram. Ternyata salah satu rahasia yang dilakukan Prilly adalah dengan menjaga pola makan. Pola makan yang dilakukannya adalah clean eating.

Banyak yang penasaran dengan tips diet yang dilakukan oleh Prilly. Melalui akun TikTok @prillylatuconsina15, pemain sinetron “Ganteng-Ganteng Serigala” ini mengatakan dirinya hanya konsumsi secangkir kopi hitam pada pagi hari.

Untuk siang hari Prilly makan sayur dan protein dari telur pada siang hari. Pada sore hari Prilly memakan buah lontar sebagai camilan namun tetap makan nasi pada malam hari.

Lalu apa sebenarnya clean eating? Clean eating merupakan jenis pola makan dengan memilih makanan yang belum melalui banyak proses pengolahan alias minim pengolahan. Artinya makan yang dikonsumsi masih segar sehingga belum banyak kehilangan nutrisi. S

Sumber makanan yang masuk dalam kategori clean eating adalah buah-buahan, sayuran, protein nabati, kacang-kacangan, dan minyak nabati.

Seseorang yang diet untuk makan clean eating disarankan tidak makan makanan seperti sosis, kornet, daging asap, tepung, gula, pemanis buatan, serta makanan yang diawetkan. Makanan yang mengandung zat warna perasa buatan, lemak jenuh, dan lemak trans juga harus dihindari.

Menurut Mayo Clinic Health System, clean eating bisa menyehatkan tubuh dengan konsumsi makanan sehat dan padat nutrisi. Makanan alami akan memberikan vitamin dan mineral yang berlimpah, protein berkuaitas tinggi, dan lemak sehat yang meningkatkan kesehatan jantung dan otak, serta membantu manajemen berat badan, membangun sistem kekebalan tubuh yang kuat, dan meningkatkan tingkat energi.

Apakah makan clean eating boleh menyantap makanan hewani? Ternyata boleh saja dalam bentuk utuh, bukan olahan tinggi sodium, dan tidak mengandung pewarna serta pengawet buatan.

Menjalani pola makan clean eating juga disarankan konsumsi yoghurt biasa dengan rasa buah-buahan karena sudah mengandung gula tambahan. Produk olahan susu lain seperti keju dan susu murni bisa dipilih saat clean eating.

Share
Lifestyle Update
National Museum Offers IDR 1,000 Admission on November 10 for Heroes' Day Celebration

National Museum Offers IDR 1,000 Admission on November 10 for Heroes' Day Celebration

The 2nd SEA Today Golf Day Returns On November 9, 2024 With A Fre...

By bringing the "green" back to the golf course, the 2nd SEA TODAY Golf Day promises to offer a tournament with a unique and valuable experience.

G-DRAGON Receives Global Acclaim for Collaborating with Palestini...

G-DRAGON has released his first single in seven years, titled POWER, on October 31. His return after a hiatus has been met with enthusiasm from fans.

Justin Bieber Unveils Heartwarming First Family Photo with Baby

Justin Bieber and Hailey Bieber joyfully celebrated their first Halloween with their son, Jack Blues!

Jumanji 3 to be Released in December 2026

Jumanji 3 is scheduled to be released on December 11, 2026.

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards on November 19.

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6.

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

PARAMABIRA secured victory setting the record for the highest score ever recorded in the Sing'N'Pray Kobe competition.

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

NewJeans also won the new Top Global K-pop Artist Award. They won over Stray Kids, TOMORROW X TOGETHER, TWICE, and Jimin of BTS.

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia.