• Wednesday, 16 April 2025

Film Jumbo Raih 3 Juta Penonton dalam Dua Pekan Penayangan

Film Jumbo Raih 3 Juta Penonton dalam Dua Pekan Penayangan
Cuplikan adegan film animasi "Jumbo". (dok: ANTARA/HO-Jumbo)

SEAToday.com, Jakarta - Setelah mencapai angka dua juta penonton dalam 11 hari, film animasi "Jumbo" berhasil menembus 3 juta penonton dalam dua pekan tayang di bioskop sejak Lebaran 2025.

Film animasi "Jumbo" berhasil meraih angka 3.275.697 penonton di hari ke-14 penayangan.

Penulis dan sutradara “Jumbo” Ryan Adriandhy mengungkapkan rasa bangga karena film animasi garapannya disambut baik oleh masyarakat Indonesia.

"Perjalanan saya bersama para kreator selama lima tahun dan kini dicintai oleh banyak keluarga Indonesia. Ketika karya saya menggerakkan orang untuk membuat karya mereka sendiri sebagai respons terhadap karya saya, itulah kepuasan terbesar," kata Ryan, Senin (14/4).

Momen kembali masuk sekolah usai libur Lebaran pun memantik gelombang nonton bareng dari para siswa, wali murid, dan guru.

"Film ini kami buat bukan hanya untuk menghibur, tapi untuk menemani, memeluk, dan mungkin membantu kita membuka ruang diskusi bersama keluarga dan anak-anak dalam diri kita,” kata produser “Jumbo” Anggia Kharisma.

Film ini didukung pengisi suara dari sejumlah aktor dan penyanyi ternama Indonesia, di antaranya Prince Poetiray (Don 10 tahun/ Jumbo), Quinn Salman (Meri), M Adhiyat (Atta), Yusuf Ozkan (Nurman), Graciella Abigail (Maesaroh).

Lalu ada Den Bagus Satrio (Don 4 tahun/ Don kecil), Angga Yunanda (Acil), Ariel Noah (ayah Don), Bunga Citra Lestari (ibu Don), Cinta Laura Kiehl (ibu Meri), Ariyo Wahab (ayah Meri), Rachel Amanda (panitia panik), Aci Resti (panitia datar), dan Kiki Narendra (pak Kades Rusli).

Sementara, Prince Poetiray dan Quinn Salman berduet untuk menyanyikan lagu tema film "Jumbo" bertajuk "Selalu Ada di Nadimu", dengan tambahan versi dari Bunga Citra Lestari.

Share
Explore Nusantara
Sumba Crowned Asia’s Top Travel Destination for 2025 by Time Out

Sumba Crowned Asia’s Top Travel Destination for 2025 by Time Out

How to Get to Ragunan Zoo Using KRL, Transjakarta, and LRT

Ragunan Zoo is one of the most visited tourist destinations in Jakarta.

Exploring the Harmonious Culture of the Mentawai Tribe: The Oldes...

Known for its rich culture and unique traditions, one of the most interesting things about the Mentawai tribe is their traditional tattoo art, called TikTik.

Mount Semeru Shuts Down for Climbers Until January 16

The Bromo Tengger Semeru National Park (TNBTS) decided to temporarily close the Mount Semeru climbing route on January 2-16, 2025.

KAI Wisata Introduces Panoramic Train on Mutiara Timur Route

Starting December 24, 2024, PT Kereta Api Pariwisata (KAI Wisata) launches the Panoramic Train as part of the Mutiara Timur service.

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards on November 19.

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6.

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

PARAMABIRA secured victory setting the record for the highest score ever recorded in the Sing'N'Pray Kobe competition.

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

NewJeans also won the new Top Global K-pop Artist Award. They won over Stray Kids, TOMORROW X TOGETHER, TWICE, and Jimin of BTS.

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia.

Wonderful Indonesia
Ijen Crater Nature Park Implements Cashless Ticket Payments

Ijen Crater Nature Park Implements Cashless Ticket Payments

Get Ready for the Fun! Rawa Belong Milkfish (Bandeng) Festival Re...

Visitors can expect a feast for the senses, featuring a variety of traditional Betawi performances such as the fascinating milkfish deboning demo, energetic Betawi dances, and lively gambang kromong and palang pintu musi...

Mount Rinjani to Implement Zero Waste Policy Starting April 2025

The Mount Rinjani National Park Authority (TNGR) in Lombok, West Nusa Tenggara, will implement a "zero waste".

Plataran Komodo Indonesia Named 'Best for Romance' at 2025 Condé...

Plataran Komodo is the only resort in Indonesia to win the award, beating out countries with the best hospitality industries in the world, such as the Maldives, Thailand, Australia, and Japan.

Top 10 Beaches You Can’t Miss in 2024, Indonesia’s Pink Beach Inc...

Indonesia's Pink Beach, also known as Tangsi Beach, has secured the seventh spot on this list. Its striking pink sand makes it a visually stunning destination and a popular spot for photography.