• Friday, 15 November 2024

5 Warung Sop dan Soto Legendaris di Tebet, Ada yang Sudah 51 Tahun

5 Warung Sop dan Soto Legendaris di Tebet, Ada yang Sudah 51 Tahun
Ilustrasi Soto Betawi. Berikut 5 warung sop dan soto legendaris di Tebet (source: pinterest)

SEAToday.com, Jakarta - Salah satu kawasan kuliner populer di Jakarta ada di daerah Tebet, Jakrta Selatan. Selain terkenal dengan kafe-kafenya, Tebet juga dikenal sebagai tempatnya berburu soto dan sop dengan cita rasa lezat. Banyak diantaranya bahkan sudah melegenda. 

 

Berikut 5 tempat kulineran soto dan sop di kawasan Tebat, yang wajib dicoba:

1. Soto Gebrak Cak Anton

Tempat makan soto yang sudah ada sejak 1973 ini, menawarkan pengalaman unik ketika pengunjung datang untuk menyantap soto ini. Sesuai nama warungnya, pelayan di sana akan menggebrak botol kecap di meja sehingga membuat pengunjung terkejut. Gerakan tersebut pun memiliki sinyal atau artinya tersendiri.

Gerakan menggebrak tersebut berarti sajian soto sudah bisa diantar ke pelanggan yang memesan.

Soto di tempat ini ditawarkan dengan sajian kuah kuning kental yang isiannya bisa dipilih antara daging sapi, ayam, atau campuran jeroan. Nah, menu favorit pelanggan adalah soto combo atau kombinasi, yang di dalamnya terdapat campuran daging ayam dan sapi.

Menu soto di sini dibanderol mulai dari harga Rp 28.000 sampai Rp 30.000-an. Untuk sate-satenya dibanderol mulai dari Rp5.000 sampai Rp7.000.

Lokasinya berada di Jl. Tebet Utara I No.54C 2, RT.2/RW.10, Tebet Tim., Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan dan buka setiap hari pukul 09.00 sampai 22.00 WIB.

2. Soto Betawi H. Husen

Warung yang sudah berdiri sejak 1975 ini menyediakan pilihan soto Betawi dengan berbagai isian, mulai dari soto daging hingga soto campur. Soto disajikan dengan kuah santan campur susu yang kental berwarna kuning.

Semangkuk soto Betawi H.Husen berisi potongan daging, irisan daun bawang, dan emping melinjo yang ditaburkan di atas soto. Harga satu porsi soto di sini dibanderol mulai dari Rp25.000.

Soto Betawi H. Husen buka setiap Sabtu-Kamis pukul 07.00-14.00 WIB dan terletak di Jl. Padang Panjang No. 6C, Pasar Manggis, Setiabudi, Jakarta Selatan.

3. Sop Kambing Estu Rame

Untuk para pecinta sop kambing, bisa mengunjungi warung yang sudah terkenal sejak 1984. Sop kambing di sini disajikan dengan porsi besar dengan kuah yang gurih. Selain itu, bisa juga dilengkapi dengan kaki, otak, hingga torpedo.

Selain sop kambing, warung ini juga menyediakan sate kambing yang memiliki daging lembut dan tidak alot. Menu-menunya dibanderol mulai dari Rp50.000-an.

Sop Kambing Estu Rame terletak di Lahan parkir yayasan Dewi Sartika. Bimbel GAFA, masjid Namira, Jl. Tebet Barat Dalam Raya, Tebet, Jakarta Selatan.

Buka setiap Minggu - Kamis, pukul 18.00 - 21.00 & Jumat - Sabtu, pukul 18.00 - 23.00.

4. Sate dan Sop Kambing H.Mansur

Warung sop kambing legendaris lainnya yang ada di Tebet . adalah Sop Kambing H. Mansur. Warung ini berjualan sejak 1990 dan menawarkan beberapa olahan daging kambing yang lezat.

Sop kambing di sini berisi daging beserta sumsum dan memiliki kuah yang gurih berempah. Selain sop, menu andalan lainnya di sini yaitu sate kambing,

Daging kambingnya lembut, tidak alot, disajikan dengan bumbu kacang dan kecap yang gurih manis.

Harga sate hingga sop di sini dibanderol mulai dari Rp25.000-an.

Lokasinya terletak di Jl. KH Abdullah Syafei No. 17, Tebet, Jakarta Selatan dan buka mulai Sabtu-Kamis, pukul 10.00-20.00 WIB.

5. Soto Ayam Lamongan Cak Pri

Jika ingin mencari soto Lamongan, bisa singgah di warung Soto Ayam Lamongan Cak Pri yang memiliki menu soto ayam Lamongan dengan kuah kuning koya yang enak di lidah.

Agar terasa lebih lengkap dan nikmat, pelanggan bisa menambah telur dan nasi putih, juga tambahan topping mulai dari ceker, sayap, hingga ati ampela.

Seporsi soto Lamongan dibanderol seharga Rp20.000. Lokasinya ada di Jl. Tebet Barat 1 (Samping SMUN 256), Tebet, Jakarta Selatan dan buka setiap hari pukul 06.00-15.00 WIB.

 

Share
Lifestyle Update
National Museum Offers IDR 1,000 Admission on November 10 for Heroes' Day Celebration

National Museum Offers IDR 1,000 Admission on November 10 for Heroes' Day Celebration

The 2nd SEA Today Golf Day Returns On November 9, 2024 With A Fre...

By bringing the "green" back to the golf course, the 2nd SEA TODAY Golf Day promises to offer a tournament with a unique and valuable experience.

G-DRAGON Receives Global Acclaim for Collaborating with Palestini...

G-DRAGON has released his first single in seven years, titled POWER, on October 31. His return after a hiatus has been met with enthusiasm from fans.

Justin Bieber Unveils Heartwarming First Family Photo with Baby

Justin Bieber and Hailey Bieber joyfully celebrated their first Halloween with their son, Jack Blues!

Jumanji 3 to be Released in December 2026

Jumanji 3 is scheduled to be released on December 11, 2026.

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards on November 19.

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6.

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

PARAMABIRA secured victory setting the record for the highest score ever recorded in the Sing'N'Pray Kobe competition.

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

NewJeans also won the new Top Global K-pop Artist Award. They won over Stray Kids, TOMORROW X TOGETHER, TWICE, and Jimin of BTS.

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia.