• Saturday, 23 November 2024

5 Lagu Underrated Sheila On 7, Akankah Dibawa saat Konser?

5 Lagu Underrated Sheila On 7, Akankah Dibawa saat Konser?
Sheila On 7 bakal menggelar konser Tunggu Aku Di beberapa kota di Indonesia (Foto:Instagram @sheilaon7)

SEAToday.com, Jakarta - Sheila On 7 merupakan band asal Yogyakarta yang telah berhasil memikat hati penggemar musik di Indonesia. Dalam waktu dekat, Sheila On 7 akan menggelar tur di lima kota di Indonesia mulai 27 Juli. 

Dengan mengangkat tema cinta dalam nuansa yang unik, serta lagu-lagu yang easy listening, membuat karya-karya mereka tidak lekang oleh waktu.

Beberapa lagu hit mereka seperti Dan, Seberapa Pantas, Sephia, Melompat Lebih Tinggi, Lapang Dada, dan lainnya.

Meskipun terkenal dengan banyak lagu hit, Sheila On 7 memiliki lagu-lagu yang underrated atau kurang populer. Padahal lagu-lagu tersebut memiliki kualitas setara dengan lagu-lagu hit mereka.

Berikut 5 lagu underrated Sheila On 7:

1. Berai

Lagu Berai adalah salah satu lagu karya Sheila On 7 yang dirilis pada tahun 1999. Lagu yang ditulis oleh gitaris Sheila On 7, Eross Candra ini masuk dalam album pertama mereka, self titled.

Seperti judulnya, lagu ini menceritakan tentang perpisahan sepasang kekasih dengan keraguan ketika harus melepaskan.

2. Ketidakwarasan Padaku

Ketidakwarasan Padaku merupakan lagu yang menjadi bagian dari album "Pejantan Tangguh" yang dirilis pada tahun 2004.

Lagu ini sangat merepresentasikan nuansa album dan kondisi Sheila On 7 pada tahun 2004.

Liriknya bersifat abstrak, tidak secara langsung menceritakan tentang usaha seseorang yang pura-pura gila agar dapat melupakan rasa kehilangan yang terus menerus menghantui dirinya.

3. Mari Bercinta

Salah satu lagu ikonik dari album 07 Des adalah "Mari Bercinta".

Walaupun tidak sepopuler lagu "Seberapa Pantas" atau "Pria Kesepian" yang juga berasal dari album yang sama, lagu "Mari Bercinta" adalah salah satu dari beberapa lagu Sheila On 7 yang diciptakan oleh mantan drummer mereka, Anton Widiastanto.

4. Hingga Ujung Waktu

Terdapat banyak lagu hits bagus di album "07 Des" ini, seperti "Seberapa Pantas" atau "Buat Aku Tersenyum."

Namun, album ini juga punya beberapa lagu underrated salah satunya ialah lagu "Hingga Ujung Waktu."

Lagu karya sang gitaris Eross Chandra, ini jadi salah satu lagu paling romantis yang pernah dibuat Sheila On 7.

Tetapi, lagu ini juga menjadi lagu Sheila On 7 dengan proses pembuatan terlama. Hal ini karena terdiri dari banyak chord, banyaknya perpindahan modulasi, sampai penjelasan alamnya.

5. Lihat Dengar Rasakan

Lagu "Lihat Dengar Rasakanbercerita tentang perjuangan seseorang yang menghadapi kesulitan. Dia selalu berdoa kepada Tuhan agar diberi kekuatan untuk mengatasi masalahnya.

"Lihat Dengar Rasakan" merupakan salah satu lagu dalam album "Kisah Klasik Untuk Masa Depan" yang dirilis tahun 2000.

Lantas, apakah lagu-lagu underrated ini akan dibawakan oleh Sheila On 7 pada konsernya? Kita tunggu saja ya, SEAtizens.

Share
Lifestyle Update
BLACKPINK’s Rosé to Release Highly-Anticipated Single After APT Breakthrough

BLACKPINK’s Rosé to Release Highly-Anticipated Single After APT Breakthrough

Rescheduled! Super Diva Concert to Light Up January 17, 2024

Originally planned for November 2, 2024, the event has been rescheduled to January 17, 2025, with Erwin Gutawa as the music director and Jay Subyakto as the art director.

BABYMONSTER Announces Their First World Tour, HELLO MONSTERS Star...

BABYMONSTER's world tour will kick off in January 2025 in Seoul, South Korea. This opening concert will be the starting point of their grand journey to greet their fans.

National Museum Offers IDR 1,000 Admission on November 10 for Her...

To celebrate the National Heroes Day on Sunday (11/10), the Indonesian Heritage Agency (IHA) is offering free admission for Indonesian veterans and a promo price of IDR 1,000 to visit the National Museum of Indonesia.

The 2nd SEA Today Golf Day Returns On November 9, 2024 With A Fre...

By bringing the "green" back to the golf course, the 2nd SEA TODAY Golf Day promises to offer a tournament with a unique and valuable experience.

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards on November 19.

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6.

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

PARAMABIRA secured victory setting the record for the highest score ever recorded in the Sing'N'Pray Kobe competition.

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

NewJeans also won the new Top Global K-pop Artist Award. They won over Stray Kids, TOMORROW X TOGETHER, TWICE, and Jimin of BTS.

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia.

LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1