Pekerjaan Impian: Memeluk Anak Kucing 4 Jam Dibayar Ratusan Juta!

Pekerjaan Impian: Memeluk Anak Kucing 4 Jam Dibayar Ratusan Juta!
Anak kucing akan banyak lahir pada Mei-November (Vets for Pets)

SEAToday.com, Canada - Sebuah perusahaan makanan hewan Kanada bekerja sama dengan Best Friends Animal Society, sebuah organisasi kesejahteraan hewan terkemuka, untuk mengatasi lonjakan kelahiran anak kucing setiap tahunnya yang dikenal sebagai musim anak kucing. Musim ini biasanya berlangsung dari bulan Mei hingga November membuat tempat penampungan hewan kewalahan dengan lonjakan populasi kucing.

Selain menyumbangkan makanan basah untuk anak kucing, tim ini juga mendorong para pecinta hewan untuk menjadi sukarelawan sebagai pemelihara anak kucing (kitten cuddler). Para pemelihara ini akan menghabiskan waktu bermain dan berinteraksi dengan anak kucing, membantu mereka bersosialisasi dan mempersiapkan mereka untuk diadopsi.

Tim ini juga mengadakan inisiatif unik dengan memberikan bayaran sebesar 10.000 dolar AS (sekitar 163 juta rupiah) kepada satu orang pencinta kucing yang beruntung untuk berpelukan dengan anak kucing selama empat jam selama satu akhir pekan di bulan Juni.