• Minggu, 23 Februari 2025

5 Tempat Wisata di Indonesia Raih ASEAN Public Toilet Award 2025

5 Tempat Wisata di Indonesia Raih ASEAN Public Toilet Award 2025
Photo: @lihagabeachclub

SEAToday.com, Jakarta - Siapa bilang toilet bukan bagian penting dari pengalaman liburan? Nyatanya, kebersihan dan kenyamanan fasilitas umum, termasuk toilet, jadi salah satu faktor penilaian dalam ASEAN Public Toilet Award. Nah, Indonesia patut berbangga karena ada lima destinasi wisata kita yang berhasil meraih penghargaan ini! Hal tersebut diumumkan di Instagram (@kemenpar.ri), Rabu (5/2).

Penghargaan tersebut diberikan atas dedikasi terhadap tempat wisata dalam menyediakan fasilitas toilet bersih, nyaman, dan ramah lingkungan, sehingga memberikan pengalaman terbaik bagi wisatawan. 

Fasilitas toilet yang bersih dan terawat di destinasi ini menunjukkan bahwa pariwisata dapat berkembang selaras dengan kepedulian terhadap lingkungan dan  kenyamanan wisatawan.

Penasaran kan? Yuk, intip daftarnya!

1. Desa Wisata Hiaju Bilebante, Nusa Tenggara Barat

Berada di Lombok Tengah, Desa Wisata Hijau Bilebante dikenal dengan konsep ekowisatanya yang kece banget! Di sini, wisatawan bisa menikmati suasana desa yang asri sambil belajar tentang keberlanjutan lingkungan. Soal kebersihan? Jangan khawatir! Toilet di tempat ini sudah memenuhi standar tinggi dan ramah lingkungan.

2. Lihaga Beach Club, Sulawesi Utara

Pulau Lihaga memang surga tersembunyi dengan pasir putih lembut dan air laut sebening kristal. Sebagai destinasi eksklusif, Lihaga Beach Club memastikan pengunjung merasa nyaman dengan fasilitas yang bersih dan terawat, termasuk toiletnya yang pastinya memenuhi standar ASEAN Public Toilet Award!

3. Kampung Wisata Pecinan Glodok, Jakarta

Mau wisata sejarah dan kulineran seru di ibu kota? Kampung Wisata Pecinan Glodok adalah tempatnya! Selain menawarkan pengalaman unik menyusuri jejak budaya Tionghoa di Jakarta, kawasan ini juga menyediakan fasilitas umum yang nyaman dan bersih, termasuk toilet yang terawat dengan baik. Jadi, eksplorasi makin asyik!

4. Desa Wisata Iboih, Aceh

Bagi pecinta snorkeling dan diving, Desa Wisata Iboih di Sabang adalah destinasi impian! Keindahan bawah lautnya yang luar biasa menarik banyak wisatawan. Nah, supaya pengalaman berlibur makin nyaman, fasilitas di sini, termasuk toilet, dikelola dengan baik agar tetap bersih dan higienis.

5. Glamping Legok Kondang Ciwidey, Jawa Barat

Buat yang suka glamping alias camping mewah, Glamping Legok Kondang Ciwidey adalah pilihan yang pas! Berada di tengah alam yang sejuk, tempat ini menawarkan pengalaman menginap yang seru dengan fasilitas modern. Jangan khawatir soal toilet, karena di sini kebersihannya selalu terjaga!

Share
Rasa Nusantara
5 Makanan Khas Maluku Utara, Wajib Dicoba

5 Makanan Khas Maluku Utara, Wajib Dicoba

Unik, Ini 3 Makanan Khas Papua Pegunungan

Berikut merupakan makanan khas Papua Pegunungan yang unik.

Rekomendasi Kuliner Lezat di Blok M, Dari Ayam Bakar Ganthari hin...

Blok M selalu jadi tempat favorit anak muda untuk nongkrong dan, tentu saja, mencari kuliner enak. Area ini memang terkenal dengan beragam makanan lezat yang harganya ramah di kantong.

5 Kuliner Legendaris di Bali yang Wajib Kamu Coba

Bali memang juara dalam hal keindahan alam dan tempat wisata, tapi jangan lupakan kuliner legendarisnya! Selain tempat makan kekinian yang hits banget, Bali juga punya tempat makan yang sudah ada sejak puluhan tahun dan...

Rekomendasi 5 Bakso Enak di Jakarta, Pas Saat Cuaca Hujan

Berikut rekomendasi 5 bakso enak di Jakarta yang cocok dinikmati saat sore hari atau ketika cuaca sedang hujan.

Trending Topik
Berita Terpopuler

Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...

Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Sejarah Blok M: Perjalanan Panjang Hadirkan Pusat Nongkrong Anak...

popularitas Blok M sebagai tempat nongkrong anak muda lintas generasi tak dibangun dalam waktu singkat. Ada jejak penjajah Belanda dan Ali Sadikin di dalamnya.

Penyanyi Era 70-an Dina Mariana Meninggal Dunia

Penyanyi era 70-an Dina Mariana meninggal dunia pada Minggu, 3 November 2024. Dina mengembuskan napas terakhir di usia 59 tahun.