Menjelajahi Harmoni Budaya Suku Mentawai: Tradisi Tato Tertua, dan Berburu Ulat Sagu
SEAToday.com, Kepulauan Mentawai - Tradisi, seni dan budaya berpadu harmoni di tangan Suku Mentawai. Suku ini adalah salah satu suku asli Indonesia yang telah mendiami Kepulauan Mentawai di Sumatera Barat selama ribuan tahun. Dikenal karena kekayaan budaya dan tradisinya yang unik, salah satu yang paling menarik dari Suku Mentawai adalah seni tato tradisional mereka, yang disebut TikTik.
TikTik, tato khas Mentawai, bukan hanya sekadar hiasan tubuh, melainkan identitas budaya yang mendalam. Seni rajah tubuh ini diakui sebagai salah satu tradisi tato tertua di dunia yang terus dilestarikan hingga kini. Meski zaman terus berubah, proses pembuatan tato Mentawai tetap mempertahankan cara-cara tradisional.
Prosesnya dimulai dengan menggambar pola kasar pada bagian tubuh yang akan ditato. Kemudian, jarum tradisional digunakan dan diketuk perlahan dengan tongkat kayu, menghasilkan bunyi khas “Tik Tik”. Setiap tato yang diukir memiliki makna yang dalam, melambangkan kemakmuran hidup, keyakinan spiritual, serta hubungan erat dengan leluhur.
Selain TikTik, Suku Mentawai juga punya tradisi unik lain yang menantang, yaitu berburu Tamra atau ulat sagu. Ini adalah salah satu kuliner khas Mentawai yang biasanya diolah menjadi menu tambahan.
Suku Mentawai biasanya memanen ulat sagu dari batang pohon sagu yang busuk. Kandungan nutrisi seperti lemak dan protein dalam ulat sagu cukup tinggi, SEATizens. Ulat sagu bisa dikonsumsi langsung alias mentah atau direbus dan dibakar.
Seni dan tradisi yang harmoni dengan alam, jadi ciri Suku Mentawai. Keberadaan sumber daya alam dijaga agar berkelanjutan dan salah satu yang jadi sumber hidup mereka yang tak terpisahkan adalah pohon sagu. Pohon sagu menyediakan kebutuhan pokok, mulai dari tepung sagu sebagai makanan utama hingga ulat sagu yang kaya protein.
Untuk SEATizens yang penasaran dengan proses bikin tato tradisional dan panen ulat sagu Suku Mentawai, saksikan selengkapnya dalam Local Palette.
Artikel Rekomendasi
Lifestyle
5 Wisata Museum di Jogja, dari Seni hingga Edukasi
Simak rekomendasi wisata museum di Jogja yang bisa menjadi pilihan wisata untuk dikunjungi.
Pilkada Jakarta 2024, Ancol Berikan Potongan Harga Masuk Rekreasi
Dalam memeriahkan Pilkada Jakarta 2024, Ancol Taman Impian memberikan potongan harga sebesar 40 persen untuk tiket di unit rekreasi.
Putri Ariani Rilis Album Perdana Evolve di Amerika
Penyanyi Putri Ariani resmi merilis album perdananya bertajuk “Evolve”pada Jumat (22/11/2024).
Cepat Habis, Ini Tips Dapat Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru
Simak tips yang bisa dilakukan agar bisa mendapat tiket kereta api saat musim libur Nataru.
Berita Terpopuler
Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...
Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.
Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah
Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah
Sejarah Blok M: Perjalanan Panjang Hadirkan Pusat Nongkrong Anak...
popularitas Blok M sebagai tempat nongkrong anak muda lintas generasi tak dibangun dalam waktu singkat. Ada jejak penjajah Belanda dan Ali Sadikin di dalamnya.
Penyanyi Era 70-an Dina Mariana Meninggal Dunia
Penyanyi era 70-an Dina Mariana meninggal dunia pada Minggu, 3 November 2024. Dina mengembuskan napas terakhir di usia 59 tahun.
Kisah Hidup Pesulap Pak Tarno: Pernah Sukses, Kini Stroke dan Jad...
Kisah hidup pesulap Pak Tarno yang menyedihkan, kini stroke dan jualan mainan anak.