Reuni Sakti Eks Gitaris Sheila On 7: dari Panggung Musik ke Tanah Suci
SEAToday.com, Madinah – Sakti Ari Seno atau yang kini bernama Salman Sakti Al-Jugjawy adalah mantan gitaris Sheila On 7. Sakti memutuskan keluar dari band asal Yogyakarta tersebut pada tahun 2006.
Saat keluar Sakti tak memberikan keterangan apa alasannya untuk hengkang? Meskipun informasi yang beredar Sakti memilih untuk mendalami agama Islam dan meninggalkan musik. Panggung musik diubahnya menjadi panggung dakwah yang membuat hatinya lebih tenang.
Setelah Sakti keluar, Sheila On 7 juga tak berniat mencari penggantinya. Selama 18 tahun Eros Candra menjadi satu-satunya gitaris Sheila On 7. Dalam wawacaranya dengan sebuah majalah musik tahun 2015 lalu, Eros mengaku tak bisa mencari sosok pengganti Sakti dengan orang lain karena mereka tumbuh bersama sejak remaja.
Meskipun sudah keluar dari Sheila On 7 dan disebut meninggalkan musik namun Sakti tetap menjaga hubungan dengan Eros, Duta, dan Adam, tiga personel Sheila On 7 yang tersisa. Sakti menyebut ketiganya sebagai sahabat sejati, seperti salah satu lagu Sheila On 7 di album kedua mereka.
“Bermusik sekedarnya,persahabatan selamanya, ALLAH yang utama,” tulis Sakti di Instagram mengunggah foto bersama Eros, Duta, dan Adam. Walaupun sudah tak menjadi personel Sheila On 7, namun Sakti sesekali jadi bintang tamu spesial konser.
Misalnya saat konser Sheila On 7 di Bandung.Duta mengundang Sakti naik panggung. Reuni kecil-kecilan itu membuat penggemar sangat bahagia. Kapan lagi melihat Sakti bermain gitar bersama Eros?
Saat itu Sakti tampil membawa gitar coklat dan mengenakan jas mantel panjang. Ia pun segera bergabung dengan Duta, Eross, dan Adam yang sudah menanti di panggung. Mereka berempat kemudian membawakan lagu “Temani Aku”
Selesai reuni panggung musik, Sakti bersama Duta, Eros, dan Adam umrah ke tanah suci. Begitu bahagia Sakti saat unggah foto di Instagram bisa umrah bersama mereka. Alhamudlillah.. ALLAH hantar kami ke Madinah..Saya menunggu 18 tahun untuk bisa begini gesss ... MaasyaaALLAH La Quwwata illa Billah ..,” pungkas Sakti.
Artikel Rekomendasi
Lifestyle
NewJeans Donasi 100 Juta Won untuk Anak-anak yang Merawat Keluarg...
NewJeans menyumbangkan dana 100 juta won atau sekitar Rp1,04 miliar ke badan amal yang membantu anak-anak atas nama penggemar mereka yakni Bunnies.
Stasiun Whoosh Karawang Bakal Layani Penumpang Mulai 24 Desember
Stasiun Whoosh Karawang akan mulai melayani naik turun penumpang mulai 24 Desember 2024.
Misteri Santet: Ragam Jenis, Media, dan Praktik Supranatural yang...
Santet merupakan ilmu supranatural yang hingga saat ini masih ada dan berkembang di masyarakat.
5 Fakta Gunung Kawi, Sering Jadi Tempat Pesugihan
Gunung Kawi merupakan sebuah tempat yang sangat terkenal di Pulau Jawa yang kental dengan cerita mistis, salah satunya pesugihan.
Natal dan Tahun Baru 2024
Pemprov Jakarta Siagakan 4.200 Petugas untuk Amankan Jakarta di N...
Pemprov Jakarta menyiagakan 4.200 petugas untuk berjaga di berbagai titik guna mengamankan Jakarta pada momen perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru (Nataru) 2025.
5 Ide Kegiatan di Rumah Saat Liburan Nataru, Gak Bikin Bosan
Beberapa ide kegiatan di rumah yang bisa dilakukan saat liburan Natal dan Tahun Baru atau nataru.
Dukung Kelancaran Nataru, Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 1 Akan Difun...
Hutama Karya mengoperasikan secara fungsional Jalan Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 1 Padang Tiji-Seulimeum mulai 21 Desember 2024 untuk kelancaran Nataru.
Jasa Marga Berikan Diskon 10 Persen untuk Tarif Tol Jakarta-Semar...
Jasa Marga memberikan diskon tarif tol 10 persen untuk Jalan Tol Trans Jawa rute Jakarta-Semarang dan sebaliknya untuk libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025.
Berita Terpopuler
Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...
Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.
Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah
Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah
Sejarah Blok M: Perjalanan Panjang Hadirkan Pusat Nongkrong Anak...
popularitas Blok M sebagai tempat nongkrong anak muda lintas generasi tak dibangun dalam waktu singkat. Ada jejak penjajah Belanda dan Ali Sadikin di dalamnya.
Penyanyi Era 70-an Dina Mariana Meninggal Dunia
Penyanyi era 70-an Dina Mariana meninggal dunia pada Minggu, 3 November 2024. Dina mengembuskan napas terakhir di usia 59 tahun.