• Jumat, 20 September 2024

Daftar Pertanyaan Sensitif yang Pantang Ditanya Saat Kumpul Keluarga di Lebaran, Selain Kapan Nikah?

Daftar Pertanyaan Sensitif yang Pantang Ditanya Saat Kumpul Keluarga di Lebaran, Selain Kapan Nikah?
Beberapa Pertanyaan Sensitif yang Sebaiknya Tidak Ditanya Orang Saat Berkumpul Acara Lebaran (Telkomsel)

SEAToday.com, Jakarta – Lebaran menjadi momen silaturahmi keluarga yang sudah lama tak bertemu. Biasanya ketika keluarga berkumpul ada saja pertanyaan-pertanyaan yang mengusik telinga karena dianggap sensitif. Selain kapan nikah, berikut beberapa pertanyaan tersebut.

1. ”Kapan Punya Anak?”

Biasanya pasangan suami istri yang sudah menikah akan ditanya oleh keluarga tentang anak. Pertanyaan “kapan punya anak?,” sebenarnya hal yang biasa ditanyakan namun tak semua orang nyaman mendengar pertanyaan ini kan?

Mungkin si penanya “kapan punya anak?” ingin memberikan dorongan atau pelecut semangat supaya suami istri yang belum memiliki buah hati tetap berpikir positif dan yakin akan memiliki anak. Siapa tahu lebaran tahun depan bisa punya anak.

2. “Sudah Punya Rumah Sendiri Belum?”

Tidak sedikit orang saat berkumpul di momen silaturahmi lebaran memamerkan kekayaan yang sudah dimiliki. Bahkan orang-orang itu malah bertanya kepada anggota keluarganya yang lain dengan pertanyaan yang sensitif, misalnya “sudah punya rumah sendiri belum?”

Harga rumah di perkotaan yang makin lama makin mahal membuat orang akan berpikir dua kali untuk membeli rumah. Biasanya sebelum punya rumah sendiri, pasangan suami istri memilih tinggal bersama orangtua atau mengontrak rumah.

3. “Mobilnya Mana?”

Selain rumah, ada yang menganggap tolak ukur kemapanan seseorang terlihat dari kendaraan yakni mobil. Makanya ada saja orang yang bertanya kepada anggota keluarganya yang lain apakah punya mobil atau tidak. Padahal tidak semua orang mampu membeli mobil.

Ada yang memilih uangnya dipakai untuk investasi atau ditabung, ada juga yang memang belum mampu membeli mobil karena uang belum tercukupi. Dua hal itu bisa menjadi jawaban apabila ditanya pertanyaan soal mobil di hari lebaran.

4. “Kapan Lulus Kuliah?”

Nah pertanyaan ini biasanya ditujukkan kepada anggota keluarga yang sedang kuliah di tingkat akhir. Mungkin ada yang geregetan karena anggota keluarganya tidak lulus-lulus kuliah sampai ditanya setiap lebaran.

Pertanyaan itu sebenarnya bisa dijadikan semangat agar cepat lulus kuliah tapi dianggap sensitif. Dibanding nanya soal “kapan lulus kuliah?”, mereka akan senang ditanya soal kesibukkan di kampus hingga ditanya setelah lulus nanti mau kerja di bidang apa.

5. “Kapan Bekerja?”

Setelah lulus kuliah, biasanya akan muncul pertanyaan “kapan bekerja?”. Pertanyaan itu sering membuat orang sedih karena memikirkan nasibnya tak kunjung bekerja. Memang saat ini sulit untuk mendapat pekerjaan karena persaingan makin ketat. Jika ditanya soal pekerjaan bisa dijawab dengan sedang berusaha atau berencana untuk melanjutkan kuliah S2.

 

Share
Lifestyle
Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Penyanyi Era 90-an Puput Novel Meninggal Dunia di Usia 50 Tahun

Dunia hiburan tanah air kembali berduka. Artis yang populer di tahun 90-an, Puput Novel, tutup usia pada Minggu sore (8/9) di RS MMC Kuningan.

Aktris Drama Korea, Jo Bo Ah akan Menikah pada Bulan Oktober ini!

Aktis cantik Jo Bo Ah dikabarkan akan menikah dengan kekasihnya yang bukan dari kalangan selebriti

Makna Mendalam Lagu Wake Me Up When September Ends dari Green Day

Setiap kali September tiba, "Wake Me Up When September Ends" menjadi salah satu lagu ikonik di bulan ini. Lagu ini merupakan karya hits milik band punk rock asal Amerika Serikat, Green Day.

Rossa Ajak Ariel NOAH Remake Lagu Nada-Nada Cinta, Ini Alasannya

Tahun ini, Rossa meirilis ulang lagu ini dengan duet Bersama Ariel NOA untuk soundtrack film dokumenternya: All Access To Rossa 25 Shining Years yang dirilis 1 Agustus 2024 lalu.

Berita Terpopuler

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...

Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.

Kronologi Suami Artis Jennifer Coppen Meninggal Akibat Kecelakaan...

Kronologi suami Jennifer Coppen yang meninggal karena kecelakaan motor di Bali.

Celine Dion Sulit Kendalikan Ototnya karena Stiff Person Syndrome

Penyanyi asal Kanada, Celine Dion, saat ini tengah berjuang melawan penyakit Stiff Person Syndrome (SPS) sejak Desember 2022 lalu.