• Selasa, 17 September 2024

Terjawab! Isi Tas dan Koper Pramugari yang Dibawa Saat Kerja, Penasaran?

Terjawab! Isi Tas dan Koper Pramugari yang Dibawa Saat Kerja, Penasaran?
Pramugari sering membawa tas dan koper saat sedang bekerja. Apa saja isinya? (Foto: Instagram @pramugari_indonesia)

SEAToday.com, Jakarta – Pramugari yang bekerja sering terlihat menenteng tas atau membawa koper di bandara. Pasti banyak yang penasaran dengan isi dari tas atau koper si pramugari. Kira-kira isinya apa saja ya?

Melansir dari kanal YouTube Verawaty yang merupakan seorang pramugari sebuah maskapai penerbangan mengatakan ia biasanya membawa tas dan koper dengan isi barang yang berbeda-beda. “Aku biasanya bawa hand bag atau tas kecil, travel bag, dan koper,” jelasnya.

Untuk hand bag Verawaty memasukkan benda-benda seperti handphone, dompet, headset, lotion, hand cream, jepit rambut, sisir, hingga powerbank untuk mengisi baterai handphone dalam perjalanan.

“Kalau travel bag biasanya isinya pulpen, makeup, colokan multifungsi, obat-obatan pribadai, kacamata, sandal, spray, makanan ringan seperti keripik atau cokelat, hingga kamera. “Karena aku suka foto dan difoto,” jelas wanita berambut panjang ini.

Lalu untuk koper kira-kira isinya apa ya? Koper pramugari berisikan pakaian (pakaian ganti baju santai, baju tidur, baju dres, baju renang untuk berenang di hotel, pakaian seragam pramugari), hingga sepatu keds.

Itulah beberapa isi tas dan koper ransel yang biasanya dibawa oleh Verawaty sebagai pramugari saat berdinas. Memang masing-masing pramugari memiliki isi tas dan ransel yang berbeda-beda tergantung keperluan dan kebiasaan.

Memang banyak hal-hal unik tentang pramugari yang mungkin tidak diketahui banyak orang. Selain isi tas dan koper, yang jadi pertanyaan soal pakaian. Pramugari banyak yang memakai rok atau bawahan pakaian dengan belahan.

Hal ini terungkap ketika seorang pramugari pemilik akun TikTok @mrestantii menjelaskan soal rok pramugari yang terbelah di bagian depan. Ternyata rok model itu bukan untuk menarik perhatian atau terlihat anggun, tetapi agar mempermudah pramugari ketika sedang berjalan di tangga, saat naik dan turun pesawat.

Selain untuk naik dan turun tangga pesawat, fungsi rok pramugari yang terbelah juga bisa membantu kerja pramugari saat berada dalam kondisi darurat. Misalnya saat pesawat mengalami masalah di udara hingga mengalami kecelakaan. Sebab rok yang terbelah membuat pramugari mudah untuk berjalan hingga berlari dalam keadaan darurat.

 

Share
Lifestyle
Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Penyanyi Era 90-an Puput Novel Meninggal Dunia di Usia 50 Tahun

Dunia hiburan tanah air kembali berduka. Artis yang populer di tahun 90-an, Puput Novel, tutup usia pada Minggu sore (8/9) di RS MMC Kuningan.

Aktris Drama Korea, Jo Bo Ah akan Menikah pada Bulan Oktober ini!

Aktis cantik Jo Bo Ah dikabarkan akan menikah dengan kekasihnya yang bukan dari kalangan selebriti

Makna Mendalam Lagu Wake Me Up When September Ends dari Green Day

Setiap kali September tiba, "Wake Me Up When September Ends" menjadi salah satu lagu ikonik di bulan ini. Lagu ini merupakan karya hits milik band punk rock asal Amerika Serikat, Green Day.

Rossa Ajak Ariel NOAH Remake Lagu Nada-Nada Cinta, Ini Alasannya

Tahun ini, Rossa meirilis ulang lagu ini dengan duet Bersama Ariel NOA untuk soundtrack film dokumenternya: All Access To Rossa 25 Shining Years yang dirilis 1 Agustus 2024 lalu.

Berita Terpopuler

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...

Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.

Kronologi Suami Artis Jennifer Coppen Meninggal Akibat Kecelakaan...

Kronologi suami Jennifer Coppen yang meninggal karena kecelakaan motor di Bali.

Celine Dion Sulit Kendalikan Ototnya karena Stiff Person Syndrome

Penyanyi asal Kanada, Celine Dion, saat ini tengah berjuang melawan penyakit Stiff Person Syndrome (SPS) sejak Desember 2022 lalu.