• Jumat, 20 September 2024

4 Makanan Khas yang Biasa Hadir Saat Imlek, Apa Saja?

4 Makanan Khas yang Biasa Hadir Saat Imlek, Apa Saja?
Pos Indonesia dan Kementerian Komunikasi Luncurkan Prangko Naga untuk CNY. Photo : kabarbumn

SEAToday.com, Jakarta - Hari Raya Imlek tak lengkap tanpa beberapa makanan khas yang tidak sekadar pengisi perut. Makanan-makanan berikut ini juga memiliki makna bagi masyarakat Tionghoa. 

Imlek tahun 2024 jatuh pada Sabtu (10/2/2024) besok. Namun kemeriahannya sudah terasa sejak beberapa hari sebelumnya. 

Di pecinaan Glodok misalnya, masyarakat sudah berburu keperluan Imlek, mulai dari amplop untuk angpao, dan tentu saja makanan khas. Dilansir dari beberapa sumber, berikut beberapa makanan yang biasa disajikan ketika Imlek.

Kue Keranjang 

Kue berbahan dasar tepung ketan dan gula merah ini dikenal pula dengan nama “Nian Gao”. Kue keranjang melambangkan rezeki berlimpah dan keberuntungan untuk keluarga yang menyajikannya. 

Jeruk Mandarin

Seperti kue keranjang, jeruk mandarin juga melambangkan kemakmuran dan kesejahteraan. Lewat jeruk mandarin, masyarakat Tionghoa berharap kemakmuran dan kebahagiaan bagi sanak saudara mereka.

Yu Sheng

Yu Sheng adalah makanan yang terdiri dari ikan segar yang dilengkapi dengan sayur seperti wortel atau lobak. Biasanya, ikan yang digunaka n adalah salmon atau tuna.

Saat Imlek, masyarakat Tionghoa lazimnya menyantap yu sheng bersama dengan sanak saudara. Kegiatan ini dinamakan lo hei.

Lumpia goreng 

Makanan lain yang biasa muncul saat Imlek adalah lumpia goreng atau chun juan. Chun juan terbuat dari kulit lumpia yang diisi sayuran, daging, atau isian manis.

Kulit lumpia yang telah diisi tersebut kemudian digoreng hinga kuning keemasan. Makanan ini, menurut orang Tionghoa mirip seperti emas.

Karena itulah, memakan lumpia goreng dipercaya sebagai sebuah pengharapan untuk makmur.

Share
Lifestyle
Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Penyanyi Era 90-an Puput Novel Meninggal Dunia di Usia 50 Tahun

Dunia hiburan tanah air kembali berduka. Artis yang populer di tahun 90-an, Puput Novel, tutup usia pada Minggu sore (8/9) di RS MMC Kuningan.

Aktris Drama Korea, Jo Bo Ah akan Menikah pada Bulan Oktober ini!

Aktis cantik Jo Bo Ah dikabarkan akan menikah dengan kekasihnya yang bukan dari kalangan selebriti

Makna Mendalam Lagu Wake Me Up When September Ends dari Green Day

Setiap kali September tiba, "Wake Me Up When September Ends" menjadi salah satu lagu ikonik di bulan ini. Lagu ini merupakan karya hits milik band punk rock asal Amerika Serikat, Green Day.

Rossa Ajak Ariel NOAH Remake Lagu Nada-Nada Cinta, Ini Alasannya

Tahun ini, Rossa meirilis ulang lagu ini dengan duet Bersama Ariel NOA untuk soundtrack film dokumenternya: All Access To Rossa 25 Shining Years yang dirilis 1 Agustus 2024 lalu.

Berita Terpopuler

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...

Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.

Kronologi Suami Artis Jennifer Coppen Meninggal Akibat Kecelakaan...

Kronologi suami Jennifer Coppen yang meninggal karena kecelakaan motor di Bali.

Celine Dion Sulit Kendalikan Ototnya karena Stiff Person Syndrome

Penyanyi asal Kanada, Celine Dion, saat ini tengah berjuang melawan penyakit Stiff Person Syndrome (SPS) sejak Desember 2022 lalu.