Kamis Misteri: Kisah Gunung Salak yang Dipercaya Ada Kampung Setan

SEAToday.com, Jakarta - Gunung Salak terletak di wilayah Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang memiliki ketinggian sekitar 2.211 mdpl.
Area Gunung Salak dinaungi oleh Taman Nasional Gunung Halimun-Salak sejak tahun 2003. Hingga saat ini, Gunung Salak masih berstatus gunung api yang masih aktif.
Tidak hanya menyuguhkan pemandangan yang indah, Gunung Salak dikenal sebagai salah satu gunung yang memiliki cerita mistis terkenal.
Salah satunya peristiwa pesawat Sukhoi Superjet 100 yang menabrak gunung ini dan menawaskan 45 orang pada 9 Mei 2012.
Banyak yang mengira asal nama "Salak" adalah dari tanaman salak, akan tetapi sesungguhnya berasal dari kata bahasa Sanskerta, salaka yang berarti "perak"
Kerajaan Gaib
Salah satu cerita mistis dari Gunung Salak yakni terdapat kerajaan gaib yaitu Kerajaan Padjajaran. Menurut legenda yang berkembang di masyarakat sekitar, Kerajaan Padjadjaran yang berdiri sejak tahun 1030 M, menyimpan arwah para penghuni dan sang raja, Prabu Siliwangi.
Meskipun kerajaan ini sudah runtuh sebelum masa penjajahan Belanda di Indonesia, keyakinan akan keberadaan arwah tersebut masih kuat di kalangan masyarakat Gunung Salak.
Prabu Siliwangi diyakini masih bersemayam di sekitar gunung sehingga menciptakan aura magis dan kehadiran spiritual yang bisa dirasakan oleh mereka yang mencari pengalaman mistis.
Perkampungan Setan
Selain kerjaan gaib, cerita mistis yang hadir dari Gunung Salak yaitu Kampung Setan. Kisahnya bermula dari seorang pendaki yang sedang beristirahat di warung sekitar area pendakian.
Awalnya pendaki tersebut hanya membeli dan memakan pisang goreng. Setelah selesai makan, pendaki itu sadar bahwa warung tersebut tiba-tiba menghilang dan hawa di sekitarnya berubah menjadi panas.
Pendaki bersama rombongannya bisa kembali ke rombongan dan mereka meyakini di sekitar area jalur pendakian tersebut terdapat Kampung Setan, yang mana warganya gemar mengusili pendaki saat trekking.
Area Mencekam untuk Transportasi Udara
Gunung salak dipercaya memiliki kekuatan magnetik yang cukup kuat. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya kejadian pesawat hilang di area Gunung Salak.
Pesawat biasanya jadi kehilangan arah atau tidak terdeteksi oleh radar saat melintas di gunung ini. Salah satu kecelakaan pesawat yang pernah terjadi di area Gunung Salak yaitu kecelakaan pesawat Sukhoi Superjet 100 di tahun 2012.
Kecelakaan pesawat ini menewaskan sekitar 45 penumpang warga negara Indonesia dan warga negara asing.
Ada Suara Gamelan
Cerita mistis lainnya dari Gunung Salak yaitu ketika mendaki ke arah puncak, terdapat suara gamelan yang terdengar.
Banyak cerita dari masyarakat yang menyebutkan bahwa para pendaki Gunung Salak mendengar suara gamelan yang entah berasal dari mana.
Para pendaki yang mendengar suara gamelan tersebut sering kali tertarik untuk mencari sumbernya dan kemudian pendaki tersebut hilang tanpa jejak dan sulit ditemukan oleh tim SAR.
Hadirnya cerita mistis dari Gunung Salak ini semakin diperkuat dengan adanya pantangan untuk tidak menyebut atau menanyakan tentang buah salak.
Hal ini dianggap sebuah kesombongan dan pendaki yang menyebut buah salak akan sulit untuk sampai ke puncak.
Pantangan lainnya yaitu para pendaki dilarang memetik bunga Anggrek. Masyarakat di sana percaya bahwa bunga Anggrek merupakan tanaman yang dimiliki oleh para makhluk gaib di Gunung Salak.
Bunga Anggrek di Gunung Salak dianggap sebagai lambang keberadaan makhluk gaib yang mendiami gunung tersebut.
Artikel Rekomendasi
Rasa Nusantara
5 Makanan Khas Lebaran dari Berbagai Daerah di Indonesia
Berikut makanan khas Lebaran dari berbagai daerah di Indonesia.
Rekomendasi Jajanan Kuliner Terbaik di Indonesia
Berikut rekomendasi jajanan kuliner terbaik Indonesia.
Soda Gembira Masuk Daftar 10 Besar Minuman Asia Tenggara versi Ta...
Dua minuman Indonesia berhasil masuk daftar 10 besar minuman Asia Tenggara (Top 68 Southeast Asian Beverages) versi TasteAtlas.
Fakta Unik Bika Ambon: Kue Khas Medan yang Namanya Bikin Bingung
Bika Ambon adalah salah satu kuliner khas Indonesia yang namanya sering membuat orang penasaran. Akhir-akhir ini, kue Bika Ambon ramai dibahas di media sosial dan menjadi trend yang bikin penasaran.
Trending Topik
Berita Terpopuler
Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...
Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.
Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah
Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah
Sejarah Blok M: Perjalanan Panjang Hadirkan Pusat Nongkrong Anak...
popularitas Blok M sebagai tempat nongkrong anak muda lintas generasi tak dibangun dalam waktu singkat. Ada jejak penjajah Belanda dan Ali Sadikin di dalamnya.
Penyanyi Era 70-an Dina Mariana Meninggal Dunia
Penyanyi era 70-an Dina Mariana meninggal dunia pada Minggu, 3 November 2024. Dina mengembuskan napas terakhir di usia 59 tahun.