• Minggu, 22 September 2024

Digarap Selama 3 Tahun, Project Pop Rilis Album 2856

Digarap Selama 3 Tahun, Project Pop Rilis Album 2856
Project Pop merilis album 2856 yang memiliki makna 28 Tahun, 5 Raga, dan 6 Jiwa. (source: @project.pop)

SEAToday.com, Jakarta - Project Pop merilis album 2856 yang memiliki makna 28 Tahun, 5 Raga, dan 6 Jiwa.

Album ini berisi 11 lagu yang sudah diaransemen dengan nuansa baru dan berkolaborasi dengan beberapa penyanyi seperti HIVI!, Nagita Slavina, UN1TY, Saykoji, hingga Inul Daratista.

Awalnya, album ini sebenarnya akan dilepas ke pasaran pada tahun 2021.

"Waktu yang mungkin tidak tepat karena bentuk kerja samanya kita belum tahu, kolabiratornya juga belum jelas. Tapi untuk memperingati kita di blantika musik ini kita mau membawakan lagu-lagu lama kita," ujar salah satu personelnya, Udjo, Jumat (28/6/2024).

Masa pandemi sempat menjadi tantangan bagi mereka untuk kumpul bersama karena harus melalui swab test. Bahkan, album ini ternyata hampir batal untuk dilanjutkan.

"Ini album hampir enggak jadi sebenarnya. Ada tarik ulurnya. Kadang kitanya semangat, arranger yang capek, ada kesulitan-kesulitannya. Sampai akhirnya ‘Ini mau lanjut enggak sih ini album?’. Misal kita udah rekaman lima, ada yang lima hanya beberapa orang yang baru ngisi suaranya , ‘Ah nanti dulu deh. Belum, belum’," kata Udjo.

"Ini yang membuatku ‘Ya Allah akhirnya ketika hari ini kita bisa ketemu bilang punya album’ adalah salah satu blessing. Juga selama dari tahun 2017 kita pakai hashtag 5bodies6souls ini kayak ‘Oon akhirnya kita punya album lagi! Ini untuk kita semuanya’. Itu yang buatku emosional," lanjutnya.

Lagu "Putusin Aku Dong' yang merupakan satu-satunya karya Oon dahulu juga dimasukkan Project Pop dalam album ini.

Project Pop membebaskan para kolaborator untuk berkreasi dengan aransemen mereka sendiri. Salah satu video klip yang telah digarap adalah lagu "Ade" bersama Nagita Slavina dan UN1TY.

Share
Lifestyle
Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Penyanyi Era 90-an Puput Novel Meninggal Dunia di Usia 50 Tahun

Dunia hiburan tanah air kembali berduka. Artis yang populer di tahun 90-an, Puput Novel, tutup usia pada Minggu sore (8/9) di RS MMC Kuningan.

Aktris Drama Korea, Jo Bo Ah akan Menikah pada Bulan Oktober ini!

Aktis cantik Jo Bo Ah dikabarkan akan menikah dengan kekasihnya yang bukan dari kalangan selebriti

Makna Mendalam Lagu Wake Me Up When September Ends dari Green Day

Setiap kali September tiba, "Wake Me Up When September Ends" menjadi salah satu lagu ikonik di bulan ini. Lagu ini merupakan karya hits milik band punk rock asal Amerika Serikat, Green Day.

Rossa Ajak Ariel NOAH Remake Lagu Nada-Nada Cinta, Ini Alasannya

Tahun ini, Rossa meirilis ulang lagu ini dengan duet Bersama Ariel NOA untuk soundtrack film dokumenternya: All Access To Rossa 25 Shining Years yang dirilis 1 Agustus 2024 lalu.

Berita Terpopuler

Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...

Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Kronologi Suami Artis Jennifer Coppen Meninggal Akibat Kecelakaan...

Kronologi suami Jennifer Coppen yang meninggal karena kecelakaan motor di Bali.

Celine Dion Sulit Kendalikan Ototnya karena Stiff Person Syndrome

Penyanyi asal Kanada, Celine Dion, saat ini tengah berjuang melawan penyakit Stiff Person Syndrome (SPS) sejak Desember 2022 lalu.