• Minggu, 27 April 2025

Menyeramkan, Ini Hutan yang Dikenal Paling Angker di Indonesia

Menyeramkan, Ini Hutan yang Dikenal Paling Angker di Indonesia
Ilustrasi - Hutan yang dikenal angker di Indonesia. (dok: pinterest)

SEAToday.com, Jakarta - Indonesia memiliki banyak sekali hutan, mulai dari hutan bakau hingga hutan yang dijadikan sebagai taman nasional.

Namun, dari banyaknya hutan ini terdapat juga beberapa hutan yang dikenal angker. Hutan-hutan ini konon memiliki cerita mistis yang membuatnya dinilai angker.

Tidak hanya di Jawa, hutan angker ini juga ada di berbagai daerah di Indonesia seperti Kalimantan hingga Sumatera. Berikut ini adalah hutan yang dikenal angker di Indonesia.

1. Alas Purwo

Siapa yang tidak mengenal Hutan Alas Purwo. Hutan ini sudah terkenal sebagai hutan yang diwarnai oleh berbagai cerita horor yang menyeramkan.

Hutan yang terletak di Banyuwangi, Jawa Timur ini memiliki banyak mitos yang terkenal, salah satunya mitos yang menyebut siapapun yang berani masuk ke hutan ini, ia tidak akan pernah kembali.

Tak hanya tidak ada yang bisa selamat, mayat orang yang masuk ke Hutan Alas Purwo pun tak bisa ditemukan. Jika pun berhasil keluar, banyak orang yang mempercayai bahwa orang tersebut akan mendapat musibah.

Selain itu, huta ini dikenal sebagai tempat tinggalnya jin di seluruh Indonesia. Saat melewati hutan ini, seseorang bisa diganggu pocong dan jin petapa, terutama ketika tidak menjaga etika.

2. Alas Roban

Hutan Alas Roban berada di Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Hutan ini sudah terkenal akan kisah misteri yang menyelimuti hutannya sejak zaman penjajahan Belanda.

Menurut warga sekitar, Hutan Alas Roban merupakan rumah bagi wewe gombel dan buto ijo. Di samping itu, pengalaman mengerikan pun pernah dialami oleh pengendara yang melintas jalan yang membelah hutan ini.

Banyak pengendara mengalami kejadian aneh seperti penampakan makhluk astral hingga dibuat tersesat. Hutan ini semakin menyeramkan karena pada zaman Orde Baru, dijadikan sebagai tempat pembuangan mayat yang dibunuh oleh penembak misterius.

 

3. Hutan Halimun Salak

Hutan Halimun Salak yang terletak di antara dua gunung yaitu Gunung Halimun dan Gunung Salak. Hutan ini tidak hanya dikenal sebagai tempat kecelakaan pesawat, tetapi juga tempat tinggal makhluk gaib masa lalu.

Salah satu peristiwa kecelakaan pesawat yang terkenal yaitu pesawat Sukhoi Superjet 100 yang jatuh di Hutan Halimun Salak, Jawa Barat pada 2012.

Menurut masyarakat, hutan ini angker karena Gunung Salak dihuni makhluk gaib bekas prajurit kerajaan Pajajaran.

Tidak hanya itu, kejadian menyeramkan lainnya yaitu terdengar suara perempuan menjerit minta tolong hingga menjumpai penjual berwajah rata di sekitaran kawasan hutan.

4. Hutan Alas Buluran

Hutan Alas Baluran terletak di Taman Nasional Baluran, Jawa Timur yang terkenal dengan cerita mistis seperti anak kecil yang tiba-tiba menghilang di tengah hutan.

Anak kecil tersebut tiba-tiba meminta turun dari bus di kawasan Alas Baluran dan menghilang tanpa jejak. Hutan ini pun semakin dikenal seram dan horor.

5. Hutan Bukit Barisan

Bukit Barisan membentang dari Aceh hingga Lampung. Terkenal dengan keindahannya, tempat ini juga dikenal dengan makhluk halus yang disebut sebagai orang bunian.

Konon makhluk ini dipercaya suka menyesatkan manusia yang masuk ke dalam hutan. Tidak sedikit pengunjung atau pengguna jalan yang sengaja disesatkan oleh bunian hingga masuk ke dalam hutan.

Share
Rasa Nusantara
5 Kue Kering Khas Lebaran di Indonesia

5 Kue Kering Khas Lebaran di Indonesia

5 Makanan Khas Lebaran dari Berbagai Daerah di Indonesia

Berikut makanan khas Lebaran dari berbagai daerah di Indonesia.

Rekomendasi Jajanan Kuliner Terbaik di Indonesia

Berikut rekomendasi jajanan kuliner terbaik Indonesia.

Soda Gembira Masuk Daftar 10 Besar Minuman Asia Tenggara versi Ta...

Dua minuman Indonesia berhasil masuk daftar 10 besar minuman Asia Tenggara (Top 68 Southeast Asian Beverages) versi TasteAtlas.

Fakta Unik Bika Ambon: Kue Khas Medan yang Namanya Bikin Bingung

Bika Ambon adalah salah satu kuliner khas Indonesia yang namanya sering membuat orang penasaran. Akhir-akhir ini, kue Bika Ambon ramai dibahas di media sosial dan menjadi trend yang bikin penasaran.

Trending Topik
Berita Terpopuler

Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...

Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Sejarah Blok M: Perjalanan Panjang Hadirkan Pusat Nongkrong Anak...

popularitas Blok M sebagai tempat nongkrong anak muda lintas generasi tak dibangun dalam waktu singkat. Ada jejak penjajah Belanda dan Ali Sadikin di dalamnya.

Penyanyi Era 70-an Dina Mariana Meninggal Dunia

Penyanyi era 70-an Dina Mariana meninggal dunia pada Minggu, 3 November 2024. Dina mengembuskan napas terakhir di usia 59 tahun.