• Minggu, 22 Desember 2024

5 Gunung untuk Hiking Ramah Pemula di Momen Tahun Baru

5 Gunung untuk Hiking Ramah Pemula di Momen Tahun Baru
Ilustrasi Gunung Prau (Photo by Andri Hermawan on Unsplash)

SEAToday.com, Jakarta - Ada beragam hal yang bisa dilakukan untuk merayakan Tahun Baru, salah satunya naik gunung. Bagi pendaki pemula, gunung-gunung dengan pemandangan yang indah dapat dijadikan opsi.

Lantas, apa saja rekomendasi gunung untuk hiking yang ramah pemula? Simak rangkuman selengkapnya dikutip dari laman Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif berikut ini.

1. Gunung Prau

Gunung Prau yang memiliki ketinggian sekitar 2.590 mdpl cocok untuk merayakan malam Tahun Baru. Gunung ini termasuk gunung di Jawa Tengah yang ramah bagi pendaki pemula dan memiliki pemandangan yang sangat indah.

Jalur Patak Banteng bahkan mempunyai rute pendakian yang singkat untuk ke puncak gunungnya. Selain memiliki jalur pendakian yang terbilang mudah, Gunung Prau menjadi favorit pendaki pemula lantaran disebut memiliki pesona matahari terbit terindah.

2. Gunung Bismo

Gunung Bismo adalah salah satu gunung di Jawa Tengah yang terletak di wilayah Watumalang dan Mojotengah di sebelah utara Wonosobo. Gunung yang memiliki ketinggian sekitar 2.365 mdpl ini menyimpan pemandangan yang asri.

Sepanjang jalur pendakian akan ditemukan banyak pohon yang rindang sehingga menambah kesejukan. Jalur pendakian Bismo via Sikunang, terdapat tiga pos yang akan dilalui oleh para pendaki sebelum mencapai puncak.

Pendaki memerlukan waktu sekitar 2 jam untuk mencapai puncaknya. Gunung Bismo memang cocok untuk pemula yang mau merayakan Tahun Baru di gunung.

3. Gunung Sikendil

Gunung Sikendil yang memiliki ketinggian sekitar 1.800 mdpl menyimpan keindahan tersendiri ketika matahari terbit. Salah satu pemandangan dari puncak Gunung Sikendil terdapat deretan pegunungan di Jawa Tengah. Gunung Sikendil bisa dijadikan opsi untuk menikmati pergantian tahun bersama teman ataupun keluarga.

4. Gunung Andong

Gunung Andong merupakan destinasi pendakian yang terletak di antara Desa Ngablak dan Desa Tlogorejo, Grabag, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Pesona Gunung Andong sangat menawan sehingga banyak pendaki yang ingin menikmati matahari terbit dari puncaknya.

Gunung yang memiliki ketinggian 1.726 mdpl ini merupakan gunung yang ramah untuk pendaki pemula.

5. Gunung Pakuwaja

Gunung Pakuwaja merupakan salah satu gunung yang berada di Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. Gunung Pakuwaja yang memiliki ketinggian 2.421 mdpl menyajikan pemandangan yang indah dan udara yang segar.

Di puncak Gunung Pakuwaja, Anda dapat melihat hamparan perbukitan Dieng yang hijau dan gagahnya Gunung Sindoro, Slamet, Merapi, Merbabu, dan bahkan Telomoyo di kejauhan. Jika ingin mendaki gunung ini pendaki hanya memerlukan waktu sekitar 1.5 jam untuk sampai puncak, sedangkan kalau lewat jalur Dieng Plateau dan Parikesit hingga 2 sampai 3 jam sampai puncak.

Share
Lifestyle
SPOTLIGHT Indonesia 2024, Hadirkan Tema Cultural Fusion dengan Wastra dan Budaya Nusantara

SPOTLIGHT Indonesia 2024, Hadirkan Tema Cultural Fusion dengan Wastra dan Budaya Nusantara

NewJeans Donasi 100 Juta Won untuk Anak-anak yang Merawat Keluarg...

NewJeans menyumbangkan dana 100 juta won atau sekitar Rp1,04 miliar ke badan amal yang membantu anak-anak atas nama penggemar mereka yakni Bunnies.

Stasiun Whoosh Karawang Bakal Layani Penumpang Mulai 24 Desember

Stasiun Whoosh Karawang akan mulai melayani naik turun penumpang mulai 24 Desember 2024.

Misteri Santet: Ragam Jenis, Media, dan Praktik Supranatural yang...

Santet merupakan ilmu supranatural yang hingga saat ini masih ada dan berkembang di masyarakat.

5 Fakta Gunung Kawi, Sering Jadi Tempat Pesugihan

Gunung Kawi merupakan sebuah tempat yang sangat terkenal di Pulau Jawa yang kental dengan cerita mistis, salah satunya pesugihan.

Natal dan Tahun Baru 2024
5 Gunung untuk Hiking Ramah Pemula di Momen Tahun Baru

5 Gunung untuk Hiking Ramah Pemula di Momen Tahun Baru

Direct Train Rute Semarang dan Yogyakarta Beroperasi hingga 5 Jan...

KAI kembali mengoperasikan kereta api direct train rute Jakarta-Yogyakarta (pulang pergi/PP) dan rute Jakarta-Semarang hingga 5 Januari 2025.

Pemprov Jakarta Siagakan 4.200 Petugas untuk Amankan Jakarta di N...

Pemprov Jakarta menyiagakan 4.200 petugas untuk berjaga di berbagai titik guna mengamankan Jakarta pada momen perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru (Nataru) 2025.

5 Ide Kegiatan di Rumah Saat Liburan Nataru, Gak Bikin Bosan

Beberapa ide kegiatan di rumah yang bisa dilakukan saat liburan Natal dan Tahun Baru atau nataru.

Dukung Kelancaran Nataru, Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 1 Akan Difun...

Hutama Karya mengoperasikan secara fungsional Jalan Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 1 Padang Tiji-Seulimeum mulai 21 Desember 2024 untuk kelancaran Nataru.

Berita Terpopuler

Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...

Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Sejarah Blok M: Perjalanan Panjang Hadirkan Pusat Nongkrong Anak...

popularitas Blok M sebagai tempat nongkrong anak muda lintas generasi tak dibangun dalam waktu singkat. Ada jejak penjajah Belanda dan Ali Sadikin di dalamnya.

Penyanyi Era 70-an Dina Mariana Meninggal Dunia

Penyanyi era 70-an Dina Mariana meninggal dunia pada Minggu, 3 November 2024. Dina mengembuskan napas terakhir di usia 59 tahun.