• Minggu, 22 September 2024

Mengenal Sederet Manfaat Kunyit, Mengurangi Rasa Mual hingga Nyeri Haid

Mengenal Sederet Manfaat Kunyit, Mengurangi Rasa Mual hingga Nyeri Haid
Ilustrasi kunyit. (Photo by Chinh Le Duc on Unsplash)

SEAToday.com, Jakarta-Kunyit telah tersohor memiliki beragam manfaat bagi tubuh. Tanaman yang termasuk dalam famili Zingiberaceae ini mempunyai batang semu yang dibentuk dari pelepah daun-daunnya.

Dikutip dari laman Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan - Kementerian Kesehatan, kunyit berkhasiat sebagai jamu dan obat tradisional. Senyawa yang terkandung dalam kunyit (kurkumin dan minyak atsiri) mempunyai peranan sebagai antioksidan, antitumor, antikanker, antimikroba, antiracun.

Lantas, apa saja deretan manfaat kunyit? Simak selengkapnya berikut ini.

1. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Kunyit mengandung zat kurkumin yang bekerja meningkatkan daya tahan tubuh. meningkatkan sistem pertahanan tubuh melawan virus atau bakteri penyebab penyakit.

2. Mengobati Radang

Kandungan pada kunyit yang disebut kurkumin merupakan antioksidan yang memiliki efek antiradang poten.

3. Mengurangi Rasa Mual

Kandungan kurkumin pada kunyit akan meresap ke dalam aliran darah manusia dan mengurangi tekanan pada perut. Dengan mengonsumsi kunyit, tekanan pada perut terasa ringan dan lega sehingga mengurangi rasa mual.

4. Mengatasi Perut yang Kembung

Kurkumin pada kunyit membantu mengurangi tekanan gas pada perut dan membantu lambung untuk menghentikan produksi asam secara berlebihan.

5. Mengurangi Nyeri saat Haid

Untuk para perempuan pasti sudah tidak asing dengan jamu kunyit asam yang dipercaya dapat meredakan nyeri saat haid. Hal ini dikarenakan kandungan kurkumin kunyit yang dapat melemaskan kontraksi rahim.

Kunyit juga membantu mengurangi masuknya aliran ion kalsium pada sel-sel apitel rahim, serta mengurangi terjadinya produksi prostaglandin yaitu hormon yang mengakibatkan timbulnya rasa sakit.

6. Mengobati Metastasis Kanker

Mengingat adanya beberapa jenis kunyit, untuk mengobati metastasis kanker, Anda dapat gunakan kunyit putih. Hal ini disebabkan adanya kandungan kurkumin yang dapat menghambat pertumbuhan dan penyebaran kanker.

7. Obat Alergi

Terdapatnya kandungan kurkumin dan bisdesmetoksikurkumin pada kunyit memiliki fungsi sebagai senyawa anti-alergi yang dapat membantu menghilangkan rasa gatal-gatal pada tubuh.

8. Menangkal Bakteri

Manfaat kunyit untuk kesehatan lainnya adalah menangkal bakteri. Bagi Anda yang sedang merasa sakit perut, Anda dapat minum larutan kunyit hangat yang dapat membantu meredakan.

9. Mengobati Maag

Jika sedang mengalami nyeri maag, Anda dapat mencoba mengonsumsi larutan kunyit terlebih dahulu dan minum secara rutin. Kunyit dapat membantu mengurangi frekuensi kambuh gejala maag.

Kandungan kurkumin pada kunyit dapat mengendalikan produksi asam lambung dan empedu secara berlebihan.

10. Meredakan Peradangan Usus

Peradangan usus atau Irritable Bowel Syndrome (IBS) dapat menyebabkan masalah pada pencernaan. Jika peradangan usus didiamkan akan membuat kontraksi usus yang mengakibatkan diare kronis.

Dengan mengonsumsi kunyit, dapat mengurangi intensitas sakit pada perut yang disebabkan oleh peradangan usus. Manfaat kunyit ini dikarenakan adanya kandungan antioksidan dan kurkumin yang melancarkan kinerja otot pencernaan.

11. Melawan Infeksi

Manfaat kunyit untuk kesehatan lainnya yaitu untuk melawan infeksi pada tubuh. Kandungan kunyit putih dapat melawan berkembangnya jamur dan bakteri pada tubuh.

12. Merawat Organ Hati

Penelitian menyebutkan bahwa ekstrak kunyit bisa mencegah organ hati dari kerusakan dan menjaganya tetap sehat. Ada baiknya anda selalu sedia kunyit di rumah sebagai bentuk antisipasi dan cara awal untuk mengatasi penyakit. Bisa juga anda membeli jamu dengan kandungan kunyit di dalamnya agar tidak perlu repot lagi memasak kunyit.

Share
Lifestyle
Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Penyanyi Era 90-an Puput Novel Meninggal Dunia di Usia 50 Tahun

Dunia hiburan tanah air kembali berduka. Artis yang populer di tahun 90-an, Puput Novel, tutup usia pada Minggu sore (8/9) di RS MMC Kuningan.

Aktris Drama Korea, Jo Bo Ah akan Menikah pada Bulan Oktober ini!

Aktis cantik Jo Bo Ah dikabarkan akan menikah dengan kekasihnya yang bukan dari kalangan selebriti

Makna Mendalam Lagu Wake Me Up When September Ends dari Green Day

Setiap kali September tiba, "Wake Me Up When September Ends" menjadi salah satu lagu ikonik di bulan ini. Lagu ini merupakan karya hits milik band punk rock asal Amerika Serikat, Green Day.

Rossa Ajak Ariel NOAH Remake Lagu Nada-Nada Cinta, Ini Alasannya

Tahun ini, Rossa meirilis ulang lagu ini dengan duet Bersama Ariel NOA untuk soundtrack film dokumenternya: All Access To Rossa 25 Shining Years yang dirilis 1 Agustus 2024 lalu.

Berita Terpopuler

Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...

Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Kronologi Suami Artis Jennifer Coppen Meninggal Akibat Kecelakaan...

Kronologi suami Jennifer Coppen yang meninggal karena kecelakaan motor di Bali.

Celine Dion Sulit Kendalikan Ototnya karena Stiff Person Syndrome

Penyanyi asal Kanada, Celine Dion, saat ini tengah berjuang melawan penyakit Stiff Person Syndrome (SPS) sejak Desember 2022 lalu.