• Jumat, 20 September 2024

Putri Ariani Pilih Kuliah di Fakultas Hukum UGM, Begini Alasannya

Putri Ariani Pilih Kuliah di Fakultas Hukum UGM, Begini Alasannya
Putri Ariani Kuliah di Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM). (dok. Instagram/arianinismaputri)

SEAToday.com, Jakarta - Penyanyi Putri Ariani memilih melanjutkan studi di Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM). Pemilik nama lengkap Ariani Nisma Putri ini berbagi momen menjadi mahasiswa baru di perguruan tinggi negeri di Daerah Istimewa Yogyakarta tersebut melalui unggahan di akun Instagram resminya.

Dalam potret yang diunggah pada 29 Juli 2024 itu, penyanyi berusia 18 tahun ini terlihat mengenakan kemeja putih, rok panjang hitam, dan jas almamater UGM. Ia menjadi salah satu dari 10.678 mahasiswa baru di kampus itu.

"Bismillahirrahmanirrahim 🤲 Senang dan Bangga sekali rasanya, Putri masuk di UGM dan menjadi Gamada2024. Babak baru sebagai mahasiswa Hukum UGM dimulai! Siap menggali ilmu dan membangun masa depan yang cerah," tulis Putri dalam kolom keterangan unggahannya.

Lantas, apa yang membuat peraih golden buzzer America's Got Talent (AGT) 2023 di Amerika Serikat ini memilih Fakultas Hukum UGM? Tak sedikit pula pihak yang menanyakan kepadanya atas pilihan tersebut.

"Banyak yg tanya ke putri kenapa ambil jurusan Hukum, Putri memilih sendiri dan memutuskan untuk ambil jurusan Hukum karena Putri mau belajar hal baru yang bisa memperluas wawasan Putri. Jurusan Hukum juga bisa membuat kita lebih Peka dan Open Minded," terang pelantun "Loneliness" ini.

Ia melanjutkan, "Putri berharap, nantinya dengan background Hukum yang Putri miliki, Putri bisa meng-empower temen-temen difabel maupun yang non difabel untuk terus meraih mimpi."

Putri menutup, "Berkarya tanpa batas. Bismillah dan Putri mohon doa dari semua semoga putri diberikan kemudahan dan kelancaran dalam karir dan studi putri. "We are able, we are capable, and we are equal.""

Share
Lifestyle
Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Penyanyi Era 90-an Puput Novel Meninggal Dunia di Usia 50 Tahun

Dunia hiburan tanah air kembali berduka. Artis yang populer di tahun 90-an, Puput Novel, tutup usia pada Minggu sore (8/9) di RS MMC Kuningan.

Aktris Drama Korea, Jo Bo Ah akan Menikah pada Bulan Oktober ini!

Aktis cantik Jo Bo Ah dikabarkan akan menikah dengan kekasihnya yang bukan dari kalangan selebriti

Makna Mendalam Lagu Wake Me Up When September Ends dari Green Day

Setiap kali September tiba, "Wake Me Up When September Ends" menjadi salah satu lagu ikonik di bulan ini. Lagu ini merupakan karya hits milik band punk rock asal Amerika Serikat, Green Day.

Rossa Ajak Ariel NOAH Remake Lagu Nada-Nada Cinta, Ini Alasannya

Tahun ini, Rossa meirilis ulang lagu ini dengan duet Bersama Ariel NOA untuk soundtrack film dokumenternya: All Access To Rossa 25 Shining Years yang dirilis 1 Agustus 2024 lalu.

Berita Terpopuler

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...

Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.

Kronologi Suami Artis Jennifer Coppen Meninggal Akibat Kecelakaan...

Kronologi suami Jennifer Coppen yang meninggal karena kecelakaan motor di Bali.

Celine Dion Sulit Kendalikan Ototnya karena Stiff Person Syndrome

Penyanyi asal Kanada, Celine Dion, saat ini tengah berjuang melawan penyakit Stiff Person Syndrome (SPS) sejak Desember 2022 lalu.