• Jumat, 20 September 2024

Chef Pencipta Tiramisu Roberto Linguanotto Meninggal Dunia di Usia 81 Tahun

Chef Pencipta Tiramisu Roberto Linguanotto Meninggal Dunia di Usia 81 Tahun
Chef pencipta tiramisu, Roberto Linguanotto, meninggal dunia. (Photo by Olga Petnyunene on Unsplash)

SEAToday.com, Jakarta - Chef pastry asal Italia yang diyakini sebagai pecipta tiramisu, Roberto Linguanotto, meninggal dunia pada Minggu, 28 Juli 2024. Pria yang juga dijuluki "bapak tiramisu" ini mengembuskan napas terakhir di usia 81 tahun.

Dilansir dari Daily Mail, Linguanotto meninggal dunia di Italia setelah cukup lama berjuang melawan penyakit yang tidak disebutkan ke publik. Chef ternama ini menciptakan hidangan penutup ikonis ini pada awal 1970-an saat bekerja di Alle Beccherie, sebuah restoran terkenal di Treviso, Italia utara.

Kudapan manis ini memiliki beberapa kisah asal-usul, termasuk salah satunya yang mengatakan bahwa Linguanotto tidak sengaja menjatuhkan mascarpone ke dalam semangkuk gula dan telur.

Menurut penduduk setempat, Linguanotto kemudian menyempurnakan resep hidangan penutup rasa kopi dengan bantuan Alba di Pillo-Campeol, istri pemilik Alle Beccherie, Ado Campeol. Ia diduga kemudian menambahkan ladyfinger yang direndam dalam espresso ke dalam hidangan penutup.

Dibuat hanya dengan enam bahan, yakni telur, savoiardi, gula, mascarpone, kopi, dan kakao, hidangan penutup ini awalnya dinamai "Tirame Sù", sebuah nama yang berarti 'jemput aku.'

Jurnalis Gigi Padovani, yang menjadi teman dekat Linguanotto, ikut menulis buku 'Tiramisù' bersama istrinya, Clara. Ia mengenang, "Dalam waktu singkat, hidangan penutup itu menjadi makanan pokok di Le Beccherie. Hidangan ini disajikan di atas nampan bundar dengan ladyfinger yang direndam dalam kopi, serta dua lapis krim dan mascarpone."

"Beberapa tahun kemudian, pada 1983, resep tiramisu dipublikasikan di majalah gastronomi Treviso untuk pertama kalinya. Le Beccherie kemudian membawanya ke Venesia dan kemudian menyebarkannya ke seluruh dunia. Sejak tahun 1990-an dan seterusnya, hidangan penutup ini menjadi terkenal di mana-mana," lanjutnya.

Linguanotto dilaporkan populer di antara rekan-rekannya meskipun ia pemalu dan pendiam. Ia telah menghabiskan beberapa tahun bekerja di luar negeri sebelum kembali ke kampung halamannya di Veneto.

Sebagai penghormatan kepada Linguanotto, gubernur wilayah Veneto, Luca Zaia, mengatakan, "Saya turut berduka cita atas meninggalnya Roberto Linguanotto, yang telah memberikan dampak signifikan dalam dunia pastri."

"Tiramisù saat ini adalah keunggulan kuliner yang diakui di seluruh dunia dan pujian untuk kesuksesan tersebut juga diberikan kepada penguasaan (Linguanotto) sebagai koki pastri dan keinginannya untuk membuat kelezatan Venesia yang unik dan tak ada bandingannya, membuat tiramisù menonjol di antara makanan penutup nasional dan internasional," tutupnya.

Share
Lifestyle
Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Pendaki Gunung Fuji Musim Panas ini Menurun Setelah Diberlakukan Biaya Masuk

Penyanyi Era 90-an Puput Novel Meninggal Dunia di Usia 50 Tahun

Dunia hiburan tanah air kembali berduka. Artis yang populer di tahun 90-an, Puput Novel, tutup usia pada Minggu sore (8/9) di RS MMC Kuningan.

Aktris Drama Korea, Jo Bo Ah akan Menikah pada Bulan Oktober ini!

Aktis cantik Jo Bo Ah dikabarkan akan menikah dengan kekasihnya yang bukan dari kalangan selebriti

Makna Mendalam Lagu Wake Me Up When September Ends dari Green Day

Setiap kali September tiba, "Wake Me Up When September Ends" menjadi salah satu lagu ikonik di bulan ini. Lagu ini merupakan karya hits milik band punk rock asal Amerika Serikat, Green Day.

Rossa Ajak Ariel NOAH Remake Lagu Nada-Nada Cinta, Ini Alasannya

Tahun ini, Rossa meirilis ulang lagu ini dengan duet Bersama Ariel NOA untuk soundtrack film dokumenternya: All Access To Rossa 25 Shining Years yang dirilis 1 Agustus 2024 lalu.

Berita Terpopuler

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah

Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...

Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.

Kronologi Suami Artis Jennifer Coppen Meninggal Akibat Kecelakaan...

Kronologi suami Jennifer Coppen yang meninggal karena kecelakaan motor di Bali.

Celine Dion Sulit Kendalikan Ototnya karena Stiff Person Syndrome

Penyanyi asal Kanada, Celine Dion, saat ini tengah berjuang melawan penyakit Stiff Person Syndrome (SPS) sejak Desember 2022 lalu.