• Wednesday, 30 October 2024

Jelang HUT Jakarta, 5 Artis Jebolan Abang None yang Jarang Diketahui

Jelang HUT Jakarta, 5 Artis Jebolan Abang None yang Jarang Diketahui
Maudy Koesnaedi salah satu artis yang pernah ikut kontes Abang None Jakarta (Instagram @maudykoesnaedi)

SEAToday.com, Jakarta – Kompetisi Abang None Jakarta biasanya diselenggarakan menjelang HUT Jakarta. Banyak para artis yang ternyata pernah mengikuti ajang yang pertama kali digelar pada tahun 1968.

Siapa sangka setelah mendapat pengalaman di Abang None mereka berhasil menembus dunia entertainment. Berikut beberapa artis tersebut.

1. Venna Melinda

Artis Venna Melinda meraih gelar sebagai None Jakarta pada ajang Abang None Jakarta tahun 1992. Dua tahun kemudian Venna terpilih sebagai Puteri Indonesia tahun 1994. Kariernya melejit sebagai pemain sinetron hingga merambah dunia politik menjadi Anggota DPR RI.

Saat mengikuti Abang None Jakarta, Venna bertemu dengan Ivan Fadilla yang akhirnya menjadi suami pertamanya. Venna dan Ivan menikah pada tahun 1995 dan dikaruniai dua orang anak laki-laki, Verrell Bramasta dan Athalla Naufal.

2. Maudy Koesnaedi

Saat masih berusia 18 tahun pemeran Zaenab di sinetron Si Doel Anak Sekolahan ini terpilih sebagai None Jakarta tahun 1993. Setelah menjadi None Jakarta, kesuksesan Maudy terbuka lebar.

Ia langsung sukses memerankan karakter Zaenab di Si Doel Anak Sekolahan. Bahkan sampai sekarang Maudy tak bisa lepas dari karakter Zaenab, seorang gadis kampung yang jatuh hati dengan si Doel.

3. Indra Bekti

Indra Bekti ternyata pernah mengikuti ajang Abang None tahun 1997. Memang Bekti tak jadi juara namun kariernya melesat setelah mengikuti ajang ini. Ia tercatat menjadi model majalah, bintang iklan, presenter, dan penyiar radio.

4. Ussy Sulistiawaty

Ussy Sulistiawaty merupakan finalis Abang None tahun 1999. Istri Andika Pratama ini memang tak menjadi juara. Namun memiliki pengalaman sebagai finalis membuat ia dikenal sebagai pemain sinetron dan kini memiliki beberapa bisnis sebagai pengusaha.

5. Ashanty

Suami Anang Hermansyah, Ashanty pernah juga mengikuti ajang ini. Pada tahun 2001 Ashanty bahkan terpilih sebagai None Favorit dari Jakarta Utara. Banyak yang menduga Ashanty mengawali karier sebagai penyanyi bukan dari Abang None Jakarta.

 

Share
Lifestyle Update
10 Local Brands Often Mistaken for Foreign Brands

10 Local Brands Often Mistaken for Foreign Brands

Updated Mount Rinjani Entry Ticket Prices Effective October 30, 2...

The Gunung Rinjani National Park Office in Jakarta has announced new rates for visitors to climb Mount Rinjani, effective October 30, 2024, as specified in Government Regulation No. 36 of 2024.

Must Try Culinary: Bakmi Gang Kelinci, Legendary Since 1957

Bakmi Gang Kelinci was established in 1957. At that time, it was not yet in the form of a restaurant as it is now, it was a simple stall. The reason for its name Bakmi Gang Kelinci is because it is located in Gang Kelinc...

BTS' Jin Drops Teaser Video for Pre-release Single from His New A...

BTS' soloist and group member Jin has released a poster and teaser video for a pre-release single to be released on Friday (Oct 25) from his upcoming first solo album, “Happy”.

The Land of Gods: Bali and the Legendary Kuta Area that Holds His...

Kuta holds a special place in Bali’s history. Once a key trade port, the area was involved in significant historical events, including the Puputan Badung war in 1906. Additionally, the 1849 Kuta Peace Treaty marked an im...

Trending Topic
Popular Post

NewJeans Will Debut at Billboard Music Awards 2023

South Korean girl group NewJeans will perform at the 2023 Billboard Music Awards on November 19.

Golden Disc Awards 2024 Will be Held in Jakarta, Here are The Tic...

The 2024 Golden Disc Awards (GDA) will be held at the Jakarta International Stadium (JIS) on January 6.

PARAMABIRA, BINUS University Choir Wins International Competition...

PARAMABIRA secured victory setting the record for the highest score ever recorded in the Sing'N'Pray Kobe competition.

NewJeans Wins Top Global K-pop Artist Award at 2023 Billboard Mus...

NewJeans also won the new Top Global K-pop Artist Award. They won over Stray Kids, TOMORROW X TOGETHER, TWICE, and Jimin of BTS.

NCT 127 Concert Tickets "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY" On Sale S...

K-Pop boy group NCT 127 will hold a concert titled NCT 127 3RD TOUR "NEO CITY: JAKARTA - THE UNITY", which will be held at Indonesia.