LIFESTYLE
Demi Lovato akan Tampil Dalam 2024 CHLA Gala, Galang Dana Untuk Kebaikan

SEAToday.com, Los Angeles-Penyanyi dan aktris Demi Lovato akan tampil dalam acara 2024 Children’s Hospital Los Angeles (CHLA) Gala di Los Angeles, California, Sabtu (5/10). Gala tersebut diadakan untuk menggalang dana bagi CHLA.
“Saya merasa terhormat dapat menemui begitu banyak keluarga yang mereka rawat dan menyaksikan secara langsung semangat dan kecerdasan staf di Children’s Hospital Los Angeles selama ini. Inti dari misi mereka adalah menciptakan harapan dan membangun masa depan yang lebih sehat, dan saya sangat senang dapat merayakan dan mendukung hal tersebut dalam acara berkesan ini,” ungkap Demi dalam sebuah pernyataan.
Dalam acara tersebut, Chuck Lorre, Bernadette dan Sugar Ray Leonard, serta AEG akan menerima penghargaan “Courage to Care” untuk aksi kemanusiaan mereka, baik di dalam maupun di luar CHLA. Chuck Lorre sendiri merupakan salah satu produser ternama dalam dunia pertelevisian, dengan karya seperti “The Big Bang Theory”.