SEAToday.com, New York – Penyanyi sekaligus rapper Sean Combs alias P Diddy masih menjalani penahanan terkait beberapa kasus yang diduga menimpanya, mulai dari pelecehan hingga kekerasan seksual dan perdagangan manusia yang melibatkan banyak pesohor di Amerika Serikat.
Beberapa nama dikabarkan mengetahui tentang kronologi kasus Diddy, seperti Aaron Hall, Harve Pierre, Cuba Gooding Jr., Justin Dior Combs, Jacob the Jeweler, Yung Miami, Stevie J, Kalenna Harper, Jimmy Lovine dan Lucian Grainge. Dan masih ada beberapa artis lain yang kabarnya memilih bungkam supaya tak terseret.
Polisi masih mendalami kasus yang menimpa Diddy. Tentu saja pihak berwajib sangat membutuhkan keterangan para saksi untuk membongkar kasus yang sekitar sebulan terungkap. Kabarnya para saksi yang merupakan orang dekat Diddy sekaligus artis-artis malah takut bersuara apalagi muncul ke pengadilan.
Seorang pengamat dunia selebritis di Amerika Serikat, Eric Schiffer menduga para sleebritis sengaja menahan diri tak berbicara demi menjaga citra mereka di depan publik yang selama ini dicap sebagai sosok yang baik.
Khawatir apabila para artis muncul dan bersuara maka bukan tak mungkin popularitas sebagai selebritis dunia akan tercoreng, ditinggal fans, hingga tak dapat pekerjaan lagi. “Kalau mereka bicara di pengadilan akan bisa membongkar semua rahasia Diddy,” tutur Schiffer dalam keterangannya kepada media di Amerika Serikat.
Walaupun para orang dekat Diddy seperti menghindar sebagai saksi, polisi memiliki banyak cara untuk mendapatkan informasi dari orang lain. Apalagi Diddy dikenal memiliki jaringan luas dengan selebritis dan orang terkenal, termasuk yang sering mendatangi pestanya.
Sementara itu Janice ibu kandung Diddy sebagai perwakilan keluarga sudah angkat suara menyangkut kasus Diddy. Sebagai ibu dia tak percaya dengan tuduhan yang menimpa putranya.
Menurut Janice Diddy bukan manusia yang sempurna dan tentu pernah melakukan kesalahan pada masa lalu. Tapi Diddy tak seperti yang dituding menjadi penjahat seksual nomor satu di Amerika Serikat.
“Sangat memilukan melihat putra saya dihakimi bukan karena kebenaran, tetapi karena narasi yang dibuat dari kebohongan,” kata Janice dalam pernyataan tertulisnya yang dirilis oleh pengacara, Natlie G.Figgers. Kayaknya kasus ini masih panjang nih ujungnya.
Artikel Rekomendasi
Lifestyle
Lisa BLACKPINK Rilis Album Solo Pertama Alter Ego Februari 2025
Lisa BLACKPINK akan merilis album solo perdananya berjudul "Alter Ego" pada 28 Februari 2025.
Gandeng Aulion, Indonesia Kaya Hadirkan Musikal Dangdut: Kukejar...
Indonesia Kaya berkolaborasi dengan Aulion akan menggelar "Musikal Dangdut: Kukejar Kau Sayang" pada 29 November - 1 Desember 2024 di Graha Bhakti Budaya, TIM.
Sukses dengan Lagu APT, Rose BLACKPINK Akan Rilis Single Baru
Rose BLACKPINK akan merilis single terbaru berjudul "Number One Girl" usai sukses dengan lagu "APT" karya kolaborasi bersama Bruno Mars.
Lewat Film JESEDEF, Nirina Zubir Kembali Bawa Pulang Piala Citra...
Aktris Nirina Zubir berhasil kembali membawa pulang Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) 2024 setelah 18 tahun.
Berita Terpopuler
Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...
Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.
Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah
Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah
Sejarah Blok M: Perjalanan Panjang Hadirkan Pusat Nongkrong Anak...
popularitas Blok M sebagai tempat nongkrong anak muda lintas generasi tak dibangun dalam waktu singkat. Ada jejak penjajah Belanda dan Ali Sadikin di dalamnya.
Penyanyi Era 70-an Dina Mariana Meninggal Dunia
Penyanyi era 70-an Dina Mariana meninggal dunia pada Minggu, 3 November 2024. Dina mengembuskan napas terakhir di usia 59 tahun.
Kisah Hidup Pesulap Pak Tarno: Pernah Sukses, Kini Stroke dan Jad...
Kisah hidup pesulap Pak Tarno yang menyedihkan, kini stroke dan jualan mainan anak.