SEAToday.com, Jakarta - Menyimpan makanan di kulkas menjadi salah satu kebiasaan yang sering dilakukan banyak orang. Namun ternyata, tidak semua makanan bisa disimpan di dalam kulkas.
Menyimpan beberapa jenis makanan di kulkas malah dapat mempercepat kerusakan dan bisa membahayakan kesehatan. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui makanan apa saja yang tidak bisa disimpan dalam kulkas.
Lalu, makanan apa saja yang tidak bisa disimpan dalam kulkas? Simak daftarnya berikut.
1. Roti
Roti akan lebih rentan mengeras atau cepat kering ketika disimpan di kulkas. Roti juga akan mengalami perubahan rasa yang cukup signifikan dan membuat kualitasnya menjadi buruk.
Sebaiknya, roti disimpan dalam wadah yang kedap udara selama paling lama tiga hari. Jika memang tidak bisa menghabiskannya dalam kurun waktu tersebut, masukkan ke dalam wadah yang tertutup lalu simpan ke dalam freezer.
2. Bawang Merah dan Bawang Putih
Jika menyimpan bawang merah dan bawang putih di dalam kulkas, maka semakin lama tunasnya akan bertumbuh. Selain itu, bawang juga akan menjadi kenyal dan kusam.
Dari segi rasa, rasa bawang putih dan bawang merah tidak akan setajam sebelumnya sehingga terasa lebih hambar.
Sebaiknya simpan bawang putih dan bawang merah di tempat yang kering dengan sirkulasi udara yang baik. Hindari juga dari paparan sinar matahari langsung.
Namun, berbeda dengan bawang yang sudah dipotong-potong. Bawang merah dan bawang putih yang sudah dipotong dan disiapkan untuk dimasak, mereka akan lebih rentan terhadap bakteri, sehingga harus disimpan di lemari es.
3. Tomat
Tomat akan kehilangan rasa dan menjadi lembek serta lembek saat disimpan di dalam lemari es. Selain itu, udara dingin juga dapat mengubah rasa tomat menjadi hambar.
Cara menyimpan tomat yang tepat, yaitu dengan menaruhnya di tempat yang sirkulasi udaranya lancar, misalnya di atas meja dapur.
4. Kentang
Kentang menjadi salah satu bahan makanan sebaiknya tidak disimpan di dalam kulkas. Udara dingin dan lembab dari kulkas justru bisa merusak tekstur dan rasanya.
Kandungan pati dalam kentang akan lebih cepat terurai menjadi gula sehingga rasa kentang bisa menjadi lebih manis dan menyengat. Teksturnya pun akan berubah menjadi kasar dan keras.
Sebaiknya simpan kentang dalam kantong kertas. Hal ini karena kantong plastik dapat meningkatkan kelembapan dan mempercepat proses pembusukan.
5. Mentimun
Menyimpan mentimun di dalam kulkas dapat mengembangkan bintik-bintik berair dan dapat menimbulkan pembusukan yang lebih cepat.
Cara menyimpan mentimun yang baik, yaitu cukup dengan menyimpannya di suhu ruangan saja.
6. Terong
Terong menjadi salah satu makanan yang sering disimpan dalam kulkas. Namun, sebaiknya hindari menyimpan terong dalam kulkas. Hal ini akan membuat daging terong menjadi layu.
Terong sebaiknya cukup disimpan pada suhu ruangan yang sejuk dan gelap, serta menjauhkan dari paparan sinar matahari langsung.
Artikel Rekomendasi
Lifestyle
NewJeans Donasi 100 Juta Won untuk Anak-anak yang Merawat Keluarg...
NewJeans menyumbangkan dana 100 juta won atau sekitar Rp1,04 miliar ke badan amal yang membantu anak-anak atas nama penggemar mereka yakni Bunnies.
Stasiun Whoosh Karawang Bakal Layani Penumpang Mulai 24 Desember
Stasiun Whoosh Karawang akan mulai melayani naik turun penumpang mulai 24 Desember 2024.
Misteri Santet: Ragam Jenis, Media, dan Praktik Supranatural yang...
Santet merupakan ilmu supranatural yang hingga saat ini masih ada dan berkembang di masyarakat.
5 Fakta Gunung Kawi, Sering Jadi Tempat Pesugihan
Gunung Kawi merupakan sebuah tempat yang sangat terkenal di Pulau Jawa yang kental dengan cerita mistis, salah satunya pesugihan.
Natal dan Tahun Baru 2024
Pemprov Jakarta Siagakan 4.200 Petugas untuk Amankan Jakarta di N...
Pemprov Jakarta menyiagakan 4.200 petugas untuk berjaga di berbagai titik guna mengamankan Jakarta pada momen perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru (Nataru) 2025.
5 Ide Kegiatan di Rumah Saat Liburan Nataru, Gak Bikin Bosan
Beberapa ide kegiatan di rumah yang bisa dilakukan saat liburan Natal dan Tahun Baru atau nataru.
Dukung Kelancaran Nataru, Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 1 Akan Difun...
Hutama Karya mengoperasikan secara fungsional Jalan Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 1 Padang Tiji-Seulimeum mulai 21 Desember 2024 untuk kelancaran Nataru.
Jasa Marga Berikan Diskon 10 Persen untuk Tarif Tol Jakarta-Semar...
Jasa Marga memberikan diskon tarif tol 10 persen untuk Jalan Tol Trans Jawa rute Jakarta-Semarang dan sebaliknya untuk libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025.
Berita Terpopuler
Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...
Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.
Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah
Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah
Sejarah Blok M: Perjalanan Panjang Hadirkan Pusat Nongkrong Anak...
popularitas Blok M sebagai tempat nongkrong anak muda lintas generasi tak dibangun dalam waktu singkat. Ada jejak penjajah Belanda dan Ali Sadikin di dalamnya.
Penyanyi Era 70-an Dina Mariana Meninggal Dunia
Penyanyi era 70-an Dina Mariana meninggal dunia pada Minggu, 3 November 2024. Dina mengembuskan napas terakhir di usia 59 tahun.