Hari Ini Sidang Cerai Perdana dengan Baim Wong, Paula Verhoeven Sempat Ikut Kampanye Cagub-cawagub Banten
SEAToday.com, Jakarta – Pasangan suami istri artis Baim Wong dan Paula Verhoeven menjalani sidang pertama perceraian di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (23/10). Sebelumnya Baim melayangkan permohonan talak cerai kepada Paula. Diduga ada orang ketiga yang menyebabkan rumah tangga mereka berada di ujung tanduk.
Paula memang bungkam dan belum memberikan keterangan resminya terkait gugatan talak cerai yang diajukan Baim di Pengadilan Agama. Justru ibu dua anak ini masih terlihat aktif di sosial media Instagram.
Beberapa kegiatan yang dilakukan Paula seperti mengasuh kedua anaknya hingga meramaikan kampanye Calon Gubenur (cagub) dan Calon Wakil Gubernur (cawagub) Banten yakni pasangan Andra Soni dan Dimyati Natakusumah di Banten beberapa waktu lalu.
Dalam unggahan di Instagram pribadinya, nampak Paula bersama beberapa artis salah satunya Inara Rusli, Raffi Ahmad, dan Marshel Widianto ikut naik ke panggung untuk menyapa para warga Banten yang menghadiri kampanye tersebut.
Bahkan Paula memfokuskan program pasangan yang didukungnya yakni sekolah gratis yang bisa memberikan dampak positif bagi kehidupan masyarakat di Banten, apabila pasangan Andra dan Dimyati menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Banten.
Raffi Ahmad diketahui menjadi Ketua Tim Sukses Andra dan Dimyati. Raffi mengajak beberapa selebritis untuk ikut memberikan dukungan kepada pasangan tersebut. Raffi juga sahabat dari Baim.
Beberapa netizen coba memberikan dukungan kepada Paula. “Semangat selalu kak Paula, insyaallah bisa melewati ujian dari Allah. Kak Paula wanita dan ibu yang hebat,” tulis seorang warganet. “Stay strong kak paula,” sahut warganet lain.
Nampaknya dalam acara kampanye itu Paula terlihat bahagia ketika bisa berinteraksi dengan masyarakat. Seakan melupakan sementara masalah rumah tangganya dengan Baim yang penuh polemik sejak setahun terakhir.
Artikel Rekomendasi
Lifestyle
Pilkada Jakarta 2024, Ancol Berikan Potongan Harga Masuk Rekreasi
Dalam memeriahkan Pilkada Jakarta 2024, Ancol Taman Impian memberikan potongan harga sebesar 40 persen untuk tiket di unit rekreasi.
Putri Ariani Rilis Album Perdana Evolve di Amerika
Penyanyi Putri Ariani resmi merilis album perdananya bertajuk “Evolve”pada Jumat (22/11/2024).
Cepat Habis, Ini Tips Dapat Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru
Simak tips yang bisa dilakukan agar bisa mendapat tiket kereta api saat musim libur Nataru.
Deretan Film Indonesia Terbaru Mulai Tayang hingga Akhir November...
Berikut deretan film Indonesia terbaru mulai tayang hingga Akhir November 2024.
Berita Terpopuler
Kusni Kasdut dan Robin Hood: Kisah Kelam Pejuang Kemerdekaan Jadi...
Indonesia juga mengenal orang baik jadi jahat. Kusni Kasdut, namanya. Kusni Kasdut awalnya pejuang kemerdekaan yang berubah jadi penjahat yang paling dicari.
Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah
Tradisi Unik Suku Toraja, Menikah dan Hidup Bersama Jenazah
Sejarah Blok M: Perjalanan Panjang Hadirkan Pusat Nongkrong Anak...
popularitas Blok M sebagai tempat nongkrong anak muda lintas generasi tak dibangun dalam waktu singkat. Ada jejak penjajah Belanda dan Ali Sadikin di dalamnya.
Penyanyi Era 70-an Dina Mariana Meninggal Dunia
Penyanyi era 70-an Dina Mariana meninggal dunia pada Minggu, 3 November 2024. Dina mengembuskan napas terakhir di usia 59 tahun.
Kisah Hidup Pesulap Pak Tarno: Pernah Sukses, Kini Stroke dan Jad...
Kisah hidup pesulap Pak Tarno yang menyedihkan, kini stroke dan jualan mainan anak.